Bosan Makan Buah Pisang dan Nangka? Bikin Saja Cemilan Tradisional Nagasari Cetak dengan Resep Ini

- 24 Oktober 2022, 09:58 WIB
Resep nagasari cetak ini bisa menjadi inspirasi olahan kombinasi antara nagasari dengan buah pisang
Resep nagasari cetak ini bisa menjadi inspirasi olahan kombinasi antara nagasari dengan buah pisang /YouTube Shanty Octa

1. Siapkan cetakan kue untuk mencetak nagasari nanti. Olesi cetakan kue dengan minyak goreng agar nantinya saat nagasari matang lebih mudah dipisahkan dari cetakannya. Sisihkan.

2. Lalu, ambil 3 buah pisang raja dan 100 gram buah nangka. Potong tipis-tipis pisang raja, sedangkan untuk nangka dipotong menyerupai dadu kecil-kecil. Sisihkan.

3. Selanjutnya, buat adonan dengan mencampurkan 250 gram tepung beras, 100 gram tepung tapioka, 175 gram gula pasir, 1/2 sendok teh garam, dan pasta vanila. Aduk gunakan whisk.

4. Lalu ambil 2 bungkus santan instan dan larutkan menggunakan 1 liter air hangat. Aduk-aduk hingga semua bubuk santan larut.

5. Tuangkan santan hangat tersebut sedikit demi sedikit ke dalam adonan tepung sambil terus diaduk dan pastikan semua bahan tercampur rata, tidak ada yang menggumpal.

Baca Juga: Resep Sambal Bawang Bu Rudy yang Melegenda ala Mbok Midut, Enaknya Kebangetan, Bikinnya Cuma 10 menit!

6. Pindahkan adonan tepung santan tersebut ke dalam wadah yang lain dengan cara disaring untuk memastikan tidak ada tepung yang menggumpal. Aduk kembali menggunakan whisk agar tidak ada larutan yang mengendap.

7. Nyalakan kompor dan rebus air menggunakan api sedang.

8. Sambil menunggu air mendidih, masukkan 1 iris pisang ke dalam cetakan lalu siram dengan 1 sendok makan adonan tepung santan. Setelah itu, masukkan juga 1 sendok makan potongan nangka ke dalam cetakan.

9. Setelah cetakan diisi sedikit adonan, nangka, dan pisang, masukkan ke dalam panci pengukus lalu kukus selama kurang lebih 3 menit.

Halaman:

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube Shanty Octa


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah