Olah Ikan Tongkol Jadi Menu Seenak Daging, Bumbu Meresap dan Wangi Kemanginya Super Nampol, Bikin Boros Nasi!

- 21 Oktober 2022, 17:01 WIB
Resep ikan tongkol suwir bumbu meresap dengan wangi kemangi super nampol
Resep ikan tongkol suwir bumbu meresap dengan wangi kemangi super nampol /YouTube Dapur Cantik Channel.

BERITASUKOHARJO.com - Siapa bilang masak ikan gak bisa seenak daging? Ternyata bisa banget, lho. Namun, tentu harus dengan resep yang tepat.

Kebetulan, kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan resep menu ikan tongkol dengan bumbu meresap dan wangi kemangi yang super nampol.

Rasanya sangat nikmat luar biasa, semua yang coba pasti bakal ketagihan. Jadi, siapin nasi yang banyak karena resep ikan tongkol suwir kemangi ini bisa bikin boros nasi!

Penasaran bagaimana cara memasaknya? Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lengkapnya untukmu, sebagaimana dilansir dari kanal YouTube Dapur Cantik Channel.

Baca Juga: Resep Ide Jualan Salad Buah yang Creamy dan Segar, Langsung Diburu Pembeli dan Bikin Dompet Tebal

Bahan-Bahan Utama:

- 6 ekor/450 gr ikan tongkol, suwir

- 1 ikat daun kemangi

- 200 ml air

- 3 lembar daun salam

- 4 lembar daun jeruk purut

- 3 cm lengkuas

- 1 sdt garam

- 1 sdt gula merah

- 1 sdt kaldu jamur

Bumbu Tongkol Suwir Kemangi yang Dihaluskan:

- 8 siung bawang merah

- 6 siung bawang putih

- 3 cm jahe

- 1 batang serai

- 3 cabe merah besar

- 7 cabai keriting merah

- 5 cabe rawit merah

- 3 buah tomat merah

Baca Juga: Rekomendasi Tempat Wisata di Malang yang Cocok untuk Liburan, Nomor 3 Menyediakan Penginapan ala Jepang

Cara Memasak:

1. Siapkan 6 ekor ikan tongkol (450 gram).

2. Kemudian, pisahkan antara daging dan tulang/duri ikannya.

3. Setelah itu, siapkan teflon dan panaskan minyak secukupnya.

4. Setelah minyaknya panas, masukkan daging ikan dan goreng sebentar saja, tidak usah digoreng hingga ikannya kering. 

5. Setelah itu, angkat dan tiriskan. Kemudian, suwir-suwir daging ikan. Jika sudah, sisihkan dulu.

6. Selanjutnya, siapkan chopper dan masukkan 8 siung bawang merah.

Baca Juga: Ide Jualan Modal Receh, Jual 500an Masih Raih Untung Berlimpah, Takoyaki Ekonomis Dijamin Enak dan Anti Kempes

7. Kemudian, masukkan juga 6 siung bawang putih, 3 cm jahe, dan 1 batang sereh (ambil pangkalnya saja).

8. Lalu masukkan 3 buah cabai merah besar, 7 buah cabai merah keriting, 5 buah cabai rawit merah, dan 3 buah tomat.

9. Haluskan semuanya hingga teksturnya agak kasar.

10. Setelah itu, siapkan wajan atau teflon dan panaskan minyak secukupnya.

11. Setelah minyaknya panas, masukkan bumbu yang sudah di-chopper.

Baca Juga: Cara Mudah Masak Oseng Nangka Naik Level Lebih Lezat dari Biasanya, Sederhana tapi Bikin Nambah Nasi Terus!

12. Kemudian, tambahkan 3 cm lengkuas, 4 lembar daun jeruk purut, dan 3 lembar daun salam. Lalu, tumis hingga wangi 

13. Jika sudah wangi, tambahkan 1 sendok teh garam, 1 sendok teh gula pasir, dan 1 sendok teh kaldu jamur.

14. Kemudian, aduk-aduk dan tumis hingga bumbunya matang.

15. Jika sudah matang, tuangkan 200 ml air. Aduk rata.

16. Lalu, masukkan ikan tongkol yang sudah disuwir-suwir tadi.

Baca Juga: Pantas Laku Keras, Cemilan Ide Jualan Ini Parah Enaknya, Luar Krispi Isiannya Wow! Modal Dikit Untung Selangit

17. Aduk hingga tercampur rata dan lanjut masak hingga airnya menyusut serta bumbu meresap.

18. Jika bumbunya sudah meresap, masukkan 1 ikat daun kemangi.

19. Kemudian, aduk hingga tercampur rata. Setelah itu, koreksi rasanya. Jika rasanya sudah pas, angkat dan matikan api kompor.

20. Sajikan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Dapur Cantik Channel


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x