Masak Pepaya Muda dengan Bumbu Spesial Ini Super Enak dan Gurih, Tambah Ketupat Lebih Lezat

- 15 Oktober 2022, 16:19 WIB
Tambah ketupat makin nikmat, pepaya muda dengan bumbu spesial
Tambah ketupat makin nikmat, pepaya muda dengan bumbu spesial /YouTube mbok midut

BERITASUKOHARJO.com - Punya buah pepaya muda tapi bingung mau dimasak apa? Jangan ditunggu matang, kamu bisa mengolah pepaya muda menjadi sebuah menu masakan yang enak banget.

Hanya modal pepaya muda dengan bumbu spesial ini, kamu bisa menyulapnya jadi sayur godok pepaya muda yang rasanya gurih dan enak.

Apalagi ditambahkan dengan ketupat akan lebih lezat dan bikin kamu ketagihan terus. Menu masakan ini sering ada di saat lebaran tiba. Sebab, menu sayur godok pepaya muda adalah menu lebaran.

Nah, untuk kamu yang sedang rindu dengan suasana lebaran apalagi rindu menu lebaran, kamu bisa membuat sayur godok pepaya muda ini di rumah dengan resep sederhana.

Baca Juga: Cara Mudah Buat Kue Olahan Singkong dan Gula Merah, Jadi Praktis dan Kekinian, Cukup Pakai 5 Bahan Ekonomis!

Cara masak pepaya muda ini gampang banget dan hanya menggunakan bahan seadanya dan mudah didapat di sekitar kita. Penasaran apa saja bahannya?

BeritaSukoharjo.com akan membagikan resep lengkapnya yang telah dilansir dari kanal YouTube mbok midut berikut ini.

Bahan:

500 gr pepaya muda
70 ml santan
1500 ml air
1 sdt garam
1 sdt kaldu bubuk
7 siung bawang merah iris
5 ruas lengkuas
5 lembar daun salam
80 gr gula merah
1 batang daun bawang
50 gr tempe
1 papan pete
3 buah kacang panjang

Bumbu halus:

100 gr cabai merah
7 butir kemiri
7 siung bawang merah
7 siung bawang putih
2 sdm ebi

Baca Juga: Enak Banget! Ide Jualan Baru dari Roti Tawar, Cemilan Krispi Isiannya Mantap, Modal Kecil Untung Ratusan Ribu

Cara membuat:

1. Siapkan semua bahan yang akan digunakan. Kemudian, kupas pepaya muda. Lalu, serut atau bisa dipotong-potong bentuk korek api.

Setelah itu, cuci di dalam air garam agar getahnya hilang. Bila sudah dicuci bersih, peras pepaya muda agar kadar airnya berkurang. Lalu, tiriskan dan sisihkan sebentar.

2. Selanjutnya adalah siapkan blender. Masukkan bawang merah, bawang putih, cabai merah, ebi dan juga kemiri. Untuk kemiri ini lebih enak bila disangrai terlebih dahulu, ya.

Tambahkan sedikit air pada bumbunya, lalu, blender semua bumbu tersebut hingga benar-benar halus. Jika sudah halus, sisihkan sebentar.

3. Selanjutnya adalah siapkan wajan atau kuali. Masukkan sedikit minyak. Lalu, masukkan bawang merah yang telah diiris ke dalam minyak goreng tersebut.

Baca Juga: Unik dan Super Enak, Cemilan Ide Jualan Ini Dijamin Laku Keras Diserbu Bocil, Untung Gede Auto Banjir Cuan!

Tumis dan goreng bawang merah tersebut hingga mengeluarkan aroma harum dan warnanya berubah.

4. Setelah warnanya berubah, masukkan bumbu yang telah dihaluskan sebelumnya. Kemudian, aduk-aduk hingga tercampur merata.

5. Kemudian, masukkan garam, pete dan gula merah. Aduk-aduk kembali hingga tercampur merata dan gula merahnya larut.

6. Setelah gula merahnya itu larut, masukkan daun salam, lengkuas, dan juga tempe. Aduk-aduk kembali hingga tercampur merata.

7. Setelah semuanya tercampur merata, masukkan air dan kacang panjang. Aduk-aduk kembali hingga airnya mendidih dan kacang panjangnya setengah matang.

Baca Juga: Resep Simple Tumis Pepaya Muda yang Luar Biasa Enak, Gurih, Menu Makan Malam Bikin Tambah Nasi Terus

8. Lalu, masukkan daun bawang, pepaya muda yang sudah ditiriskan dan juga santan. Aduk-aduk kembali hingga tercampur merata dan matang.

9. Harus terus diaduk agar santannya tidak pecah. Setelah itu, masukkan penyedap rasa dan daun bawang. Aduk-aduk kembali hingga semuanya matang.

Apabila sayur godok pepaya muda sudah matang, angkat dan sajikan selagi masih panas bersama ketupat. Dijamin bikin nagih rasanya. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube mbok midut


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah