Wow, Enak Parah Bolu Olahan Pop Ice Ini! Cemilan 1 Telur Tanpa Mixer, Mudah Dibuat, Hanya Pakai Takaran Sendok

- 5 Oktober 2022, 15:11 WIB
Resep cemilan bolu olahan Pop Ice yang super enak
Resep cemilan bolu olahan Pop Ice yang super enak /YouTube Dapur Wanarahmi.

BERITASUKOHARJO.com - Seperti diketahui, ada begitu banyak minuman serbuk instan yang menjadi favorit orang-orang, salah satunya adalah Pop Ice.

Namun, Pop Ice tak selalu harus diseduh, ya. Bisa juga, lho, dibuat menjadi cemilan super enak yang mudah dibuat.

Ya, kali ini BeritaSukoharjo.com hadir untuk membagikan resep cemilan berupa kue bolu kukus olahan dari Pop Ice.

Bahan-bahannya tidak ribet, hanya pakai takaran sendok, tanpa mixer, dan bahkan hanya menggunakan satu butir telur.

Baca Juga: Punya Sedikit Daging Ayam dan 1 Telur Coba Buat Roti Goreng Saja, Isiannya Gurih Bumbu Meresap, Banyak Dicari!

Penasaran bagaiamana cara membuatnya? Berikut BeritaSukoharjo.com telah merangkum resep lengkapnya untukmu, sebagaimana dilansir dari kanal YouTube Dapur Wanarahmi.

Bahan-Bahan:

1 sachet Pop Ice rasa apa saja sesuai selera (dalam resep ini pakai rasa stroberi, warna pink)

1 butir telur

5 sdm tepung terigu

2 sdm gula pasir

2 sdm minyak goreng

1/2 sdt SP/ovalet/TBM

1 sachet susu kental manis

Baca Juga: Bikin Cemilan dari 1 Adonan jadi 35 Kue Tradisional, Simak Resep Klepon Labu Kuning Tepung Ketan yang Enak!

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah dan masukkan 2 sendok makan gula pasir.

2. Masukkan juga 1 butir telur dan ½ sendok teh SP.

3. Kocok adonan menggunakan whisk hingga putih pucat dan berjejak.

4. Setelah putih pucat dan berjejak, masukkan 5 sendok makan tepung terigu sambil diayak agar tidak ada yang bergerindil.

5. Aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata.

Baca Juga: Yuk, Bikin Cemilan Crepes Teflon Super Kriuk dengan Bahan Sederhana, Enak Banget, Mirip yang Dijual di Mal!

6. Setelah tercampur rata, tambahkan 1 sachet Pop Ice (untuk rasanya dapat disesuaikan dengan selera, ya).

7. Kemudian, tambahkan pewarna makanan secukupnya (untuk warnanya juga dapat disesuaikan dengan warna Pop Ice-nya atau sesuai selera.

8. Aduk-aduk kembali hingga semua bahan tercampur rata.

9. Setelah tercampur rata, tambahkan 1 sachet susu kental manis dan 2 sendok makan minyak goreng. Aduk rata kembali.

10. Jika sudah rata, siapkan loyang yang sudah diolesi dengan minyak dan ditaburi tepung terigu.

Baca Juga: Cemilan Olahan Tepung Murah Meriah tapi Enak Luar Biasa, Cuma 4 Bahan dan Takaran Serba 3 Sendok!

11. Kemudian, tuang adonan ke dalam loyang yang tadi sudah disiapkan.

12. Ratakan permukaannya dan entak-entakkan agar tidak ada udara yang terperangkap.

13. Selanjutnya, siapkan dan panaskan kukusan hingga uapnya banyak serta jangan lupa lapisi penutup kukusan dengan serbet atau kain bersih.

14. Setelah kukusannya panas dan uapnya sudah banyak, masukkan adonan ke dalam kukusan.

15. Kukus adonan selama 25 menit menggunakan api kecil.

Baca Juga: Ide Jualan Puding Lumut Tambah Mentega Hasilnya Cantik, Creamy, dan Enak Banget, Ikuti Resep Mudah Ini

16. Setelah 25 menit, angkat dan diamkan hingga agak dingin.

17. Setelah agak dingin, keluarkan kue dari loyang.

18. Kemudian, boleh diberi topping parutan keju atau sesuai selera.

19. Selanjutnya, potong-potong sesuai selera.

20. Sajikan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: Youtube Dapur Wanarahmi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah