Resep Nasi Bakar Tempe Pedas, Bumbunya Pas Meresap, Cocok Buat Ide Jualan!

- 23 Agustus 2022, 07:21 WIB
Resep nasi bakar tempe pedas
Resep nasi bakar tempe pedas /YouTube Devina Hermawan.

BERITASUKOHARJO.com - Menu nasi bakar adalah satu kreasi olahan makanan yang berbahan dasar nasi, yang memiliki kekhasan pada rempah-rempahnya.

Biasanya, nasi bakar memiliki lauk berupa ayam, daging, seafood, ataupun lainnya. Namun, yang kali ini akan kita bahas adalah resep nasi bakar yang lebih ekonomis, yaitu nasi bakar tempe pedas.

Menu nasi bakar adalah resep yang cukup simpel, diolah dari bahan-bahan yang sederhana dan ekonomis serta mudah didapat, tetapi memiliki cita rasa yang sangat enak saat disantap.

Bagi Anda yang sedang berhemat, resep nasi bakar tempe orek pedas ini juga sangat cocok dipraktikkan di tanggal tua, mengingat bahan-bahannya yang sederhana dan ekonomis.

Baca Juga: Resep Cemilan Dari Olahan Pisang dan Telur, Bisa Jadi Menu Sarapan dan Bekal Sekolah, Super Praktis

Selain ekonomis dan lezat, aroma serta tampilan nasi bakar tempe pedas ini juga berbeda, menggugah selera.

Lantaran prosesnya dibakar, aroma wangi dari rempah-rempahnya pun menjadi lebih keluar dan tercium lebih kuat.

Resep nasi bakar tempe pedas ini dijamin akan makin menambah selera makan Anda dan keluarga.

Selain itu, resep nasi bakar tempe pedas juga bisa untuk ide jualan yang pasti akan menguntungkan.

Dikutip oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Devina Hermawan, berikut ini resep lengkap nasi bakar tempe orek pedas yang super wangi dan enak.

Baca Juga: Resep Membuat Sandwich Tuna Mayo untuk Menu Sarapan dan Bekal Sekolah

Simak dan ikuti resep serta langkah-langkahnya dengan seksama.

Resep Nasi Bakar (untuk 3 porsi)

Bahan Nasi Gurih:

300 gr beras, cuci

425 ml air

3 siung bawang putih, iris

5 siung bawang merah, iris

2 lembar daun salam

2 batang serai, iris

1 ruas lengkuas, iris

2 sdm margarin

1 sdm kaldu ayam bubuk

Baca Juga: Resep Singkong Goreng Bumbu Pedas, Super Renyah!

Bahan Sambal Tempe:

200 gr tempe, goreng

4 gr terasi

3 siung bawang putih

5 siung bawang merah

2 butir kemiri

4 buah cabai merah besar

20 buah cabai rawit

2 lembar daun jeruk

1 ½ sdt garam

25 gr gula merah

Gula secukupnya

1 sdt penyedap / kaldu bubuk

¼ sdt merica

±150 ml air

Baca Juga: Lirik Lagu Happier Than Ever – Billie Eilish, Merasa Lebih Bahagia Setelah Berpisah  

Pelengkap:

1 genggam daun kemangi

2 batang daun bawang, potong

2 butir telur asin

Daun pisang

Cara Membuat:

1. Pertama tama tumis bawang merah dan bawang putih dengan sedikit minyak hingga wangi, dan tambahkan daun salam, lengkuas, dan serai lalu masak sebentar

2. Kemudian masukkan beras dan air kedalam (yang sudah di cucui bersih yah sebelumnya ) rice cooker.

Tambahkan tumisan bawang, kaldu bubuk dan margarin tetapi jangan diaduk lalu masak dengan mode memasak nasi

Baca Juga: Resep Donat Bomboloni Super Empuk,  Cukup 1 Butir Telur, Cocok Sekali Untuk Ide Jualan!

3. Untuk sambal tempe, masukan keblender bawang merah, bawang putih, kemiri, terasi, setengah cabai merah, dan cabai rawit lalu blender dengan sedikit minyak hingga halus

4. Selanjutnya iris sisa cabai rawit, cabai merah, dan daun bawang

5. Kemudian tumis bumbu halus sampai kering, lalu tambahkan daun bawang, bawang putih dan cabai iris lalu kemudian aduk rata.

6. Potong cincang tempe goreng lalu masukkan ke dalam tumisan

7. Kemudian masukkan daun jeruk, air dan bumbui dengan garam, gula merah, merica gula, dan penyedap rasa atau kaldu bubuk, lalu masak hingga air susut

Baca Juga: Resep Nasi Ayam Bumbu, Gurih Berempah Super Nikmat hingga Suapan Terakhir, Ampuh Naikkan Nafsu Makan!

8. Selanjutnya setelah air susut matikan api, kemudian masukkan daun kemangi dan daun bawang bagian hijau, lalu aduk sampai tercampur rata

9. Kemudian sisihkan daun salam, lengkuas, dan serai pada nasi

10. Langkah berikutnya adalah menyiapkan daun pisang kemudian letakkan telur asin, sambal tempe, dan nasi, kemudian bungkus rapat dan sematkan tusuk gigi di kedua sisinya, potong ujung daun supaya rapi

11. Selanjutnya panaskan pan anti lengket, panggang semua sisi nasi bakar hingga wangi dan kecoklatan

12. Nasi bakar siap dihidangkan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Devina Hermawan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah