Resep Puding Tape Gula Merah, Lembut dan Lumer di Mulut, Cocok untuk Cemilan Weekend Kamu!

- 14 Agustus 2022, 16:54 WIB
Resep puding tape gula merah
Resep puding tape gula merah /YouTube Diary Siska.

BERITASUKOHARJO.com - Mau bikin cemilan untuk teman weekend, tapi bingung resep dan cara membuatnya?

Yuk, cobain olahan terbaru dari bahan tape yang dipadukan dengan gula merah ini.

Nah, tepat sekali artikel ini akan menyajikan resep puding tape gula merah untuk teman cemilan saat weekend di rumah.

Jadinya, Anda tidak akan kebingungan lagi jika mau bikin cemilan yang enak untuk keluarga.

Baca Juga: Resep Rahasia Tumis Daun Pepaya Tidak Pahit, Menu Sederhana Namun Enaknya Juara

Dengan bahan dan cara membuat yang sederhana, menjadikan cemilan puding tape gula merah ini banyak diburu oleh para ibunda yang mau bikin cemilan untuk keluarga tercinta.

Pasti penasaran kan bagaimana cara membuat puding tape gula merah ini?

Yuk, kita intip resep dan cara membuatnya dalam artikel ini dan perhatikan benar-benar ya agar hasilnya maksimal.

Berikut lengkapnya, dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Diary Siska yang berbagi resep puding tape gula merah, mulai dari bahan hingga cara membuatnya.

Baca Juga: Kue dengan Bahan Seadanya, yuk Simak Resep Cemilan Gabin Pisang Ini, Gak Kalah Enak dari Isian Tape!

Bahan-Bahan:

250 gr tape singkong

1 sachet agar-agar plain

1 bungkus santan instan

200 gr gula aren/gula merah, iris-iris

1 sdm gula pasir

1/4 sdt garam halus

Baca Juga: Resep Olahan Roti Tawar Seenak Cake, Cuma 5 Menit dan 5 Bahan, Dijamin Kalori Lengkap!

Cara Membuat:

1. Pisahkan tape singkong dari serabut bagian tengahnya. Kemudian pindahkan ke dalam mangkuk dan sisihkan.

2. Siapkan mangkuk, kemudian masukkan tepung maizena dan tambahkan dengan sedikit air dan aduk hingga tercampur rata. Sisihkan.

3. Siapkan panci, kemudian masukkan irisan gula aren, tambahkan gula pasir, sedikit garam halus, dan tuangkan air.

Aduk hingga tercampur rata dan masak dengan api sedang sambil terus diaduk-aduk hingga gulanya larut. Angkat dan pindahkan ke dalam panci.

Baca Juga: Resep Kue Ekonomis Modal Roti Tawar dan Santan, Enaknya Bikin Nagih! Cemilan Simple Mudah Dibuat

4. Siapkan panci, kemudian masukkan 1 bungkus agar-agar plain, 1 bungkus santan kental instan, dan tuangkan larutan gula merah sambil disaring agar tekstur puding lebih lembut.

5. Aduk semua campuran bahan di atas hingga tercampur rata. Kemudian masak hingga mendidih dengan api sedang, sambil terus diaduk-aduk agar santan tidak bergerindil.

6. Kemudian masukkan tape singkong dan pisah-pisahkan tape singkong agar tidak menggumpal.

Aduk adonan puding hingga mendidih, kemudian masukkan larutan tepung maizena dan aduk cepat adonan agar tidak menggumpal.

Baca Juga: Cuma Aduk Semua Bahan Bisa Jadi Cemilan Olahan Tepung Enak dan Simpel Ini, Simak Untuk Tahu Resep Lengkapnya

7. Masak hingga adonan puding mendidih dan mengental, kemudian angkat dari kompor. Siapkan loyang dan olesi dengan air agar puding mudah dikeluarkan.

8. Kemudian tuangkan adonan puding tape gula merah ke dalam loyang, kemudian dinginkan adonan agar hasilnya sempurna.

Saatnya puding tape gula merah siap untuk dihidangkan dan dinikmati keluarga sambil ngobrol santai weekend ini.

Olahan puding tape gula merah sangat cocok untuk dijadikan sajian penutup hidangan saat makan bersama, baik di acara hajatan maupun pesta-pesta.

Itulah resep puding tape gula merah yang rasanya lembut dan lumer, cocok sekali untuk cemilan weekend bersama keluarga kamu. Selamat mencoba. ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: Youtube Diary Siska


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x