Rahasia Cara Menyimpan Beras agar Tidak Kutuan dan Anti Rusak, Sudah Terbukti!

- 8 Agustus 2022, 20:47 WIB
Rahasia cara simpan beras tidak kutuan anti rusak
Rahasia cara simpan beras tidak kutuan anti rusak /Pixabay/Akhmad Usmar.

BERITASUKOHARJO.com - Pernahkah kamu ingin memasak nasi, tetapi saat mengambil beras justru kaget karena ada kutu yang menyempil?

Tak dimungkiri memang bahwasanya beras cukup mudah dihinggapi kutu dan bahkan rusak jika cara menyimpannya tidak benar.

Namun, jangan khawatir karena sebenarnya ada rahasia cara menyimpan beras agar tidak kutuan dan sekaligus anti rusak.

Bahkan sejumlah cara yang akan dibagikan BeritaSukoharjo.com yang dilansir dari berbagai sumber ini sudah terbukti ampuh, lho, karena telah dicoba banyak orang.

Baca Juga: Lirik Lagu Night Talking – Harry Styles, Lagu Baru Irama Menarik

Sebut saja beberapa cara di antaranya adalah dengan menambahkan daun jeruk, menambahkan daun salam, dan menambahkan cabai atau bawang.

Selain itu, bisa juga menggunakan sebungkus plastik berisi kopi, yang mana ini merupakan cara alami.

Apa yang harus dilakukan?

Cukup letakkan sebungkus plastik yang berisi beberapa sendok kopi bubuk, lalu buat sedikit lubang pada plastik tersebut (bisa ditusuk dengan jarum dan sebagainya).

Kenapa cara ini ampuh? Karena pada dasarnya, kutu beras tidak menyukai aroma kopi sehingga dalam beberapa saat, kutu pun tidak akan keluar dan bahkan mungkin saja tidak akan kembali lagi.

Baca Juga: Resep Kentang Kukus Isi Daging, Cemilan Sekaligus Menu Makan Mengenyangkan, Dijamin Bikin Nagih!

Selain cara rahasia di atas, juga ada beberapa tips yang bisa kamu lakukan agar beras lebih aman tidak kutuan dan anti rusak.

Jadi, apa-apa saja tipsnya? Simak tips menyimpan beras agar tidak kutuan dan anti rusak berikut, sebagaimana dirangkum BeritaSukoharjo.com dari akun @etterncookware.

1. Sediakan Wadah Penyimpanan yang Bersih.

Hal ini wajib kamu pastikan sebelum menyimpan beras, perhatikan dengan saksama hingga ke sela-selanya, apakah ada kutu atau tidak.

Bersihkan seluruh permukaan wadah yang akan digunakan dan keringkan dengan lap bersih sebelum digunakan.

Baca Juga: Resep Cemilan Enak dari Tahu dan Kulit Pangsit, Simple Awet Sebulan, Jadi Ide Jualan Pasti Laris Manis!

2. Periksa Kebersihan Wadah di Sekitarnya

Selain wadah yang akan digunakan, kamu juga perlu memeriksa kebersihan di sekitar wadah, ya, misalnya seperti wadah penyimpanan tepung, kacang, dan lainnya.

Jangan sampai ada bahan makanan kering di sekitar yang ada kutunya. Kalau ada, segera jauhkan agar kutu tidak berpindah dan mengotori beras.

3. Segera Pindahkan Beras ke Wadah Tertutup

Salah satu tips atau cara menyimpan beras yang benar agar tidak kutuan dan anti rusak, harus ditempatkan dalam wadah tertutup.

Mengapa demikian? Karena penyimpanan yang lembap akan dengan mudah mengundang perhatian serangga, termasuk kutu.

Baca Juga: Rahasia Cara Menggoreng Kerupuk Mawar agar Mengembang dan Mekar 3 Kali Lipat!

4. Masukkan Wadah ke Kulkas

Memang, sih, beras itu tahan lama dan awet di suhu ruang, tetapi untuk wadah penyimpanannya, sebaiknya simpan di dalam kulkas setidaknya seminggu.

Cara ini dilakukan karena bertujuan untuk membunuh telur atau larva yang mungkin ada di dalam beras.

Sekian rahasia cara serta tips menyimpan beras agar tidak kutuan dan anti rusak.

Semoga bermanfaat, selamat mencoba! ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah