Resep Cake Puding Busa Oreo, Rasa Nikmat dengan Tampilan Cantik, Cocok Dijadikan Cemilan Mewah

- 14 Juli 2022, 15:42 WIB
Resep puding busa Oreo
Resep puding busa Oreo /YouTube Ummi fatma cooking.

4. Aduk lagi dengan menggunakan kecepatan rendah, sebentar saja hingga semua bahan tercampur rata (jika kesulitan kamu bisa membagi adonan keringnya menjadi dua sesi).

5. Jika semua adonan sudah tercampur rata, masukkan susu kental manis dan minyak goreng, kemudian aduk dengan menggunakan spatula hingga semua bahan tercampur rata.

Baca Juga: Resep Sambal Oncom Kemangi, Hanya dengan Bahan Seadanya Bisa Seenak Ini

6. Siapkan loyang/wadah untuk cetakan cake, taruh baking paper di dasar wadah, kemudian masukkan semua adonan tadi sambil dihentak-hentakkan agar udara yang terperangkap di bawah adonan bisa keluar, sisihkan.

7. Siapkan kukusan yang sudah panas, masukkan adonan cake tadi dan kukus kurang lebih 20 menit menggunakan api sedang.

8. Jika cake sudah matang, angkat dari kukusan, dinginkan.

9. Angkat baking paper dan bagi cake menjadi 2 bagian sama tebal, sisihkan 1 bagian cake dan sebagiannya lagi masukkan kembali ke dalam loyang tadi yang sudah dibersihkan, sisihkan.

10. Langkah selanjutnya, pisahkan krim Oreo dari biskuitnya karena yang digunakan nanti hanya biskuitnya, sisihkan.

11. Siapkan wadah, masukkan putih telur dan aduk menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi.

Baca Juga: Resep Abon Sapi Kering Enak dan Tahan Lama, Manfaatkan Daging yang Masih Ada

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Ummi fatma cooking


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah