Resep Ayam Panggang dan Nasi Hainan Rice Cooker, Inspirasi Menu Makan Tahun Baru 2024, Rasa Enak Buatnya Mudah

24 Desember 2023, 16:54 WIB
Resep Ayam Panggang dan Nasi Hainan Rice Cooker, Inspirasi Menu Makan Tahun Baru 2024 /Instagram @yulichia88

BERITASUKOHARJO.com - Siapa yang bilang menu makan tahun baru harus rumit? Ayam panggang dan nasi hainan rice cooker ini membuktikan bahwa rasa enak tak selalu sulit didapat.

Dengan sedikit trik memanfaatkan rice cooker, kamu bisa menciptakan hidangan yang menggugah selera. Ayam panggang dengan cita rasa kaya rempah dan nasi hainan yang lembut, semuanya bisa disiapkan dengan mudah.

Jadi, jangan biarkan persiapan makanan mengganggu momen istimewa. Cukup siapkan rice cooker dan bahan-bahan, hidangan spesial tahun barumu siap disajikan dengan cita rasa yang tak terlupakan!

Nah, berikut rangkuman BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @yulichia88, terkait resep ayam panggang dan nasi hainan rice cooker yang cocok jadi menu makan Tahun Baru 2024.

Baca Juga: Resep Bumbu Oles Bakaran Pedas Manis, Cocok untuk Berbagai Jenis Makanan Buat Pelengkap Malam Tahun Baru

Resep Ayam Panggang dan Nasi Hainan

Bahan Nasi Hainan:

300 gram beras, cuci bersih dan tiriskan
3 siung bawang putih, haluskan
Seruas jahe, iris tipis
1 sendok makan Kecap Asin
2 sendok makan Minyak Wijen Li Mang Huat
2 sendok makan arak (opsional)
Garam dan gula secukupnya
Air rebusan ayam (untuk penggunaan air seperti memasak nasi biasa)

Baca Juga: Resep Spaghetti Bolognese Sederhana Rumahan, Bisa Jadi Pilihan Menu Malam Tahun Baru Praktis dan Mudah

Bahan Ayam Rebus:

1/2 ekor ayam kampung (pilih bagian paha)
900 ml air
2 ruas jahe, geprak
2 siung bawang putih, geprak
2 batang daun bawang, potong-potong
Garam secukupnya

Bahan Olesan Ayam Rebus:

2 sendok makan Saus Tiram
2 sendok makan Minyak Wijen
Kecap Manis secukupnya
Aduk rata semua bahan olesan

Baca Juga: Resep Kue Bolu Sukade Spesial Suguhan Natal 2023, Dijamin Empuk dan Anti Bantat, Keluarga Pasti Ketagihan!

Cara Membuat:

1. Rebus air dalam panci, tambahkan ayam dan semua bahan untuk ayam rebus. Masak ayam dengan api sedang hingga empuk.

2. Setelah empuk, pisahkan kuah dan ayam. Saring kuahnya.

3. Panaskan sedikit minyak di wajan, lalu tumis bawang putih dan jahe hingga harum. Tambahkan beras, aduk rata, lalu tambahkan minyak wijen.

4. Lalu, angkat beras yang sudah ditumis, masukkan ke dalam rice cooker.

5. Tambahkan air rebusan ayam, kecap asin, arak (jika digunakan), garam, gula. Aduk rata. Tutup rice cooker dan masak hingga matang.

Baca Juga: Resep Jagung Bakar Bumbu Mayo Keju Pedas Gurih, Cemilan ala Cafe untuk Menu Spesial Tahun Baru

6. Sementara menunggu nasi matang, aduk rata ayam rebus dengan bahan olesan (saus tiram, minyak wijen, kecap manis).

7. Panggang di air fryer pada suhu 185°C selama 7 menit sambil diolesi dengan sisa bahan olesan.

8. Setelah matang, potong ayam panggang menjadi potongan kecil.

9. Sajikan potongan ayam panggang bersama nasi Hainan yang sudah matang dan pelengkap lainnya sesuai selera.

Baca Juga: Resep Bumbu Oles Sosis dan Bakso Bakar, Rasanya Nikmat Jadi Favorit Anak-Anak Pas Tahun Baru, Dijamin Mekar!

Demikianlah, resep ayam panggang dan nasi hainan rice cooker yang cocok jadi menu makan Tahun Baru 2024. Rasanya dijamin enak pol dan mudah dibuat.

Selamat mencoba! ***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler