Resep Cemilan Gurih dan Renyah, Dijamin Jadi Kesukaan Anak-Anak di Rumah, Yuk Bikin!

21 Desember 2023, 12:23 WIB
Resep cemilan gurih dan renyah kesukaan anak-anak /YouTube MAMA INA

BERITASUKOHARJO.com - Siang-siang begini anak rewel minta dibuatkan cemilan yang enak? Tenang saja. Kamu bisa membuat cemilan sendiri di rumah biar mereka senang dan tidak bosan.

Dalam artikel ini, kamu bisa mengikuti resep cemilan dengan bahan yang sangat ekonomis dan tentu saja rasanya enak, gurih dan teksturnya renyah banget.

Dijamin cemilan gurih dan renyah ini akan jadi cemilan kesukaan anak-anak di rumah. Yuk, bikin sekarang juga.

Baca Juga: Cemilan Olahan Singkong dan Bihun yang Super Gurih, Cocok Menemani Waktu Santai, Cek Resep Berikut!

Kamu bisa mengikuti resep berikut ini yang sudah dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube MAMA INA.

Bahan isian:

- bakso ayam 15 buah
- 1 keping mie telur
- 2 butir bawang merah
- 2 siung bawang putih
- 20 buah cabe rawit
- 4 buah cabe merah
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1 sdt gula pasir

Bahan kulit:

- 100 gr tepung terigu
- 1/2 sdt lada bubuk
- 1/2 sdt garam
- 1/2 sdt kaldu bubuk
- 1 gelas air mendidih
- 1/2 butir telur
- 130 gr tepung kanji

Bahan baluran:

- tepung terigu
- tepung panir

Cara membuat:

1. Siapkan bahan-bahannya yaitu 1 keping mie telur yang kemudian direndam atau direbus hingga mie telur tersebut matang.

Apabila mie telur sudah matang, angkat.

2. Selanjutnya, siapkan wadah blender dan masukkan bumbu yang akan dihaluskan yaitu 4 buah cabe merah, 20 buah cabe rawit, 2 siung bawang putih dan 2 siung bawang merah.

Kemudian, semua bumbu tersebut langsung saja dihaluskan, ya.

3. Setelah itu, panaskan wajan dan masukkan bumbu halusnya, lalu tumis sampai bumbu halus tersebut wangi dan matang.

4. Setelah bumbu halus wangi dan matang, lanjut masukkan mie telur yang sudah lunak dan 15 buah bakso ayam atau bakso sapi.

Baca Juga: Punya Kulit Kembang Tahu? Yuk Olah Menjadi Lumpia Isi Ayam dengan Resep Ini! Cocok untuk Ide Cemilan Sore

Aduk sampai bakso dan mie tercampur merata dengan bumbunya.

5. Setelah itu, tambahkan 1 sendok teh gula pasir, 1/2 sendok teh kaldu bubuk, 1/2 sendok teh lada bubuk dan 1/2 sendok garam.

Kemudian, aduk kembali bahan isiannya itu sampai bumbunya tercampur rata dan meresap ke dalam bakso dan mie.

Setelah bumbunya meresap dan rasanya sudah pas, angkat dan sisihkan.

6. Selanjutnya adalah membuat bahan adonan kulitnya di wadah yaitu 100 gr tepung terigu, 1/2 sendok teh lada bubuk dan 1/2 sendok teh garam.

7. Lanjut masukkan juga 1/2 sendok teh kaldu bubuk dan tuangkan 1 gelas air mendidih dan 1 butir telur.

Aduk dan uleni hingga tercampur.

8. Setelah itu, masukkan 130 gr tepung kanji atau tapioka, lalu uleni kembali adonan tepungnya sampai tercampur rata dan bisa dibentuk, ya.

Baca Juga: Resep Tahu Walik Cemilan untuk Teman Ngopi dan Ngeteh Pagi Hari, Ngobrol dengan Keluarga Jadi Lebih Bermakna

9. Setelah adonannya sudah bisa dibentuk, lanjut ambil adonan secukupnya saja dan beri isian tumis bakso campur mie secukupnya.

Lalu, bulatkan adonannya hingga isian bakso dan mie itu tidak terlihat lagi, ya. Pastikan juga bentuknya rapi.

10. Selanjutnya, siapkan bahan baluran basahnya yaitu tepung terigu yang dilarutkan dengan secukupnya air putih hingga tercampur rata dan halus.

11. Lalu, cilok isi bakso mie itu langsung saja dimasukkan ke dalam air yang mendidih dan rebuslah hingga mengapung dan matang.

Setelah matang, angkat dan tiriskan.

12. Setelah agak dingin, lanjut celupkan cilok bakso mie itu ke dalam tepung basah, lalu balut lagi dengan tepung panir.

13. Kemudian, masukkan ke dalam minyak panas dan goreng hingga warnanya kuning keemasan atau hingga matang.

Setelah matang, angkat dan sajikan. Selamat mencoba.***

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube MAMA INA

Tags

Terkini

Terpopuler