Bosan Masak Mie Instan untuk Sarapan? Yuk, Bikin yang Simpel Aja, Resep Sup Telur Jamur

24 November 2023, 21:02 WIB
Resep Sup Telur Jamur /Instagram @dinaapuji95

BERITASUKOHARJO.com - Rekomendasi resep yang simpel dan praktis bagi Anda yang bosan masak mie instan untuk sarapan, yaitu resep sup telur jamur dengan kuah bening.

Mungkin sebagian dari Anda sudah banyak yang tahu dengan resep sup telur jamur yang satu ini. Namun, tak ada salahnya untuk mencoban menikmati hidanga ini sebagai menu sarapan Anda.

Selain bisa dinikmati sebagai sarapan, sup telur jamur ini bisa Anda jadikan sebagai resep andalan untuk anak yang memiliki keluhan sakit tenggorokan atau badan kurang fit.

Bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat sup telur jamur ini juga sangatlah mudah, anda hanya memerlukan bahan-bahan pelengkap seperti tomat dan seledri.

Baca Juga: Stop Beli di Luar! Bikin Sendiri Resep Pentol Kriwil, Dijamin Tak Kalah Lezatnya, Simak Cara Membuatnya!

Bagi Anda yang penasaran langsung saja artikel ini sampai habis, dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari akun Instagram @dinaapuji95, berikut resep dan cara membuat sup telur jamur simpel dan praktis.

Bahan-Bahan:

5 bawang merah

2 daun salam

1/2 liter air panas

Jamur kuping

2 telur

Daun bawang

Garam

Gula

Kaldu jamur

Daun seledry

Tomat

Lada bubuk

Baca Juga: Resep Lupis Ketan yang Selalu Jadi Favorit Keluarga, Cara Buatnya Mudah, Bikin Yuk!

Cara Membuat:

1. Haluskan bumbu-bumbunya terlebih dahulu mulai dari bawang merah, kemudian tumis dengan menggunakan minyak panas.

2. Aduk-aduk sampai tercampur rata sambil ditambah dengan daun salam, kemudian tambahkan air sesuai takaran.

3. Lalu rebus sampai kuah mendidih, setelah kuah mendidih tambahkan jamur kuping yang sudah dipotong-potong dan dicuci bersih rebus lagi sampai mendidih.

4. Kemudian tambahkan garam, gula, kaldu jamur secukupnya, lalu ceplok telur, tidak perlu diaduk kemudian tunggu hingga telur matang.

Baca Juga: Resep Gulai Terong Campur Tahu yang Enaknya Bikin Boros Nasi, Dijamin Cepat Ludes

5. Kemudian tambahkan daun seledri dan tomat sampai tenggelam lalu tunggu hingga mendidih dan tomat agak layu.

6. Setelah semuanya matang dan mendidih, matikan api tunggu hingga semuanya hangat dan taburkan lada bubuk aduk kembali sebentar saja.

Sup telur jamur siap untuk dihidangkan dan dinikmati untuk sarapan, dijamin sangat cocok di lidah bocil-bocil, resep ini sangatlah mudah dan simpel, sangat menghemat waktu cocok untuk Anda emak-emak yang memiliki tugas di luar rumah atau aktif di luar rumah.

Itulah tadi resep sup telur jamur berbahan dasar dari isian jamur kuping yang dipadu dengan telur, kemudian memiliki rasa khas dari daun seledri dan tomat.

Semoga bermanfaat.***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler