RESEP SIMPEL: Rica Rica Ayam Kemangi, Ide Menu Makan Siang Favorit Keluarga

5 Juni 2023, 11:00 WIB
Resep simpel rica rica ayam kemangi, ide menu makan siang favorit keluarga /Instagram.com/tin.tinkitchen/

BERITASUKOHARJO.com – Punya daging ayam di kulkas? Yuk, kita masak menjadi olahan ayam yang enak, yaitu rica rica ayam kemangi.

Olahan ayam berupa rica rica ayam kemangi ini bisa kamu jadikan ide menu makan siang untuk keluarga. Dengan cita rasanya yang enak dan pedas nikmat, pasti menu makan siang ini bakal jadi favorit keluarga.

Untuk mengolah daging ayam ini sangat simpel. Kamu bisa ikuti resep rica rica ayam kemangi di bawah ini. Lalu, bagaimana resep lengkapnya?

Baca Juga: RESEP LEZAT: Sayur Sop Bola Bola Ayam, Mudah, Pilihan Menu Sehari hari Favorit Anak

Dilansir dari akun Instagram @tin.tinkitchen, BeritaSukoharjo.com telah menulis resep rica rica ayam kemangi, simpel buatnya, cocok jadi menu makan siang favorit keluarga, berikut resep lengkapnya.

Bahan Dasar:

1 ekor ayam kampung

Bumbu Halus:

10 buah bawang merah

50 gr cabai merah keriting

10 buah cabai rawit merah

2 buah kemiri

1 batang serai, gunakan bagian putih, lalu iris tipis

Bumbu lain:

8 siung bawang putih cincang

4 lembar daun jeruk buang tulangnya

1 ruas jahe memarkan

1 ruas lengkuas memarkan

Garam, gula pasir, kaldu bubuk secukupnya

Air secukupnya

Minyak goreng

Daun bawang

Daun kemangi

Baca Juga: PEDAS NAMPOL! Resep Sambal Colo-colo Khas Maluku, Segar dan Super Nikmat, Bikin Ludes Nasi Sebakul

Cara Membuat:

1. Siapkan bahan utamanya terlebih dahulu, cuci bersih 1 ekor ayam. Kemudian, potong menjadi beberapa bagian dan sisihkan terlebih dahulu.

2. Langkah selanjutnya, membuat bumbu halus. Siapkan ulekan atau blender. Masukkan bawang merah sebanyak 10 buah, cabai merah keriting sebanyak 50 gr.

3. Tambahkan cabai rawit merah sebanyak 10 buah, bagian putih serai yang sudah diiris tipis, dan kemiri sebanyak 2 buah. Lalu, blender atau ulek semua bahan untuk bumbu tersebut hingga halus.

4. Siapkan wajan dan panaskan sedikit minyak goreng. Masukkan bawang putih cincang sebanyak 8 siung. Tumis hingga harum.

Baca Juga: Selalu Laris Manis Dijual di Pasar, Inilah Ide Jualan 2023 Bika Ambon Paling Enak dan Resep Ini Sangat Mudah

5. Kemudian, masukkan bumbu halus. tambahkan daun jeruk sebanyak 4 lembar, jahe sebanyak 1 ruas, dan lengkuas sebanyak 1 ruas. Tumis kembali hingga semua bahan matang.

6. Selanjutnya, masukkan daging ayam. Tuang air secukupnya. Bumbui dengan kaldu bubuk, gula pasir, dan garam secukupnya.

7. Masak rica rica ayam kemangi hingga matang serta daging ayam menjadi lunak.

8. Setelah daging ayam menjadi lunak. Tambahkan daun kemangi dan daun bawang yang sudah diiris tipis. Kemudian, aduk hingga tercampur rata.

9. Jangan lupa lakukan koreksi rasa. Apabila rasanya sudah pas, angkat. Kemudian, sajikan di piring saji bersama nasi hangat.

Baca Juga: LUMER! Resep Dadar Gulung Coklat Vla Vanila, Simpel Buatnya, Bisa Jadi Ide Jualan 2023

Itulah resep simpel membuat rica rica ayam kemangi, cocok jadi menu makan siang keluarga. Selamat memasak.***

Editor: Uswatul Khasanah

Tags

Terkini

Terpopuler