FAVORIT JOKOWI NIH BOS! Tengkleng Kambing Solo Cocok Jadi Hidangan Idul Adha 2023, Tanpa Santan Super Berempah

30 Mei 2023, 17:38 WIB
Resep tengkleng kambing khas Solo favorit Predisen Jokowi /Instagram @karenadietmulaibesok

BERITASUKOHARJO.com – Tengkleng ini terbuat dari tulang kambing yang masih terdapat sedikit daging, jeroan, dan organ lainnya yang dimasak menyerupai tongseng. Makanan ini menjadi salah satu favorit Presiden Jokowi dan keluarganya, terutama tengkleng kambing khas Solo.

Pada kesempatam ini. BeritaSukoharjo.com akan kasih bocoran resep tengkleng kambing khas Solo tanpa santan tapi dijamin rasanya super berempah dan enak. Olahan ini bisa Anda hidangkan saat Idul Adha 2023 mendatang, pasti bikin auto nambah terus.

Berbeda dengan olahan lainnya, tengkleng kambing ini menggunakan kaldu tulang, sedangkan untuk masakan Idul Adha 2023 lainnya pada umumnya seperti gulai menggunakan kaldu daging.

Baca Juga: Soto Langganan Presiden ada di Semarang! Segera Cicipi dan Nikmati 5 Rekomendasinya

Apabila tulang tersebut direbus semakin lama, maka rasa kaldunya menjadi lebih gurih dan warnanya pun cenderung lebih gelap. Kemudian dikombinasikan dengan aneka bumbu untuk menghilangkan bau kambing sekaligus membuat cita rasanya semakin berempah.

Dikutip melalui kanal YouTube Ceceromed Kitchen. Berikut ini resep tengkleng kambing khas Solo tanpa santan dan super berempah favorit Presiden Jokowi, yaitu:

Bahan-bahan:

- 500 gram iga kambing

Bahan bumbu halus:

- 1 sdm ketumbar butiran

Baca Juga: BORONG SEMUANYA! 5 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Malang yang Wajib Dibawa Pulang, Selalu Dicari Wisatawan!

- 1 sdt lada butiran

- 1 sdt jinten

- 70 gram bawang merah

- 6 siung bawang putih

- 3 cm lengkuas

- 3 cm jahe

- 6 cm kunyit

- 1 buah cabe merah besar

- 5 butir kemiri sangrai

Baca Juga: LEZAT BANGET! Resep Ayam Lado Mudo Rekan Nasi Hangat Paling Klop

Bahan bumbu pelengkap:

- 13 siung bawang merah

- 3 siung bawang putih 

- 2 batang sereh

- 3 lembar daun salam

- 6 lembar daun jeruk

- 2 buah tomat merah

- 30 gram cabe rawit utuh

- 3 cm kayumanis

Baca Juga: BIKIN NAGIH! 5 Rekomendasi Kuliner Tradisional Pekalongan yang Lezat dan Harganya Murah, Wajib Dicoba

- 7 butir kapulaga

- 7 butir cengkeh

- Minyak goreng secukupnya

- 2 liter air

- 1/2 sdm garam

- 1 sdm gula merah

- 1/2 sdm kaldu jamur

Cara membuat:

1. Siapkan copper, lalu masukkan 1 sdm ketumbar butiran, 1 sdt lada butiran, 1 sdt jinten. Haluskan seluruh bahan tersebut.

Baca Juga: Resep Masakan Ayam Pedas Manis Tanpa Ribet, Bisa Buat Lauk Makan atau Bekal Anak Sekolah

2. Tambahkan bahan-bahan lain ke dalam copper yaitu 70 gram bawang merah, 6 siung bawang putih, 3 cm lengkuas 3 cm jahe, 6 cm kunyit, 1 buah cabe merah besar, 5 butir kemiri sangrai, dan sedikit air. Haluskan kembali semua bahan sampai merata, dan sisihkan.

3. Iris-iris 13 siung bawang merah dan 3 siung bawang putih (optional bisa ditambahkan atau cukup menggunakan bumbu halus sebelumnya).

4. Geprek 2 batang daun sereh dan potong-potong tomat.

5. Panaskan minyak goreng dan tumis bumbu halus sampai matang dan beraroma harum, lalu tambahkan irisan bawang merah dan bawang putih.

6. Masukkan batang sereh, daun salam, daun jeruk sobek-sobek terlebih dahulu, kapulaga, cengkeh, dan kayu manis. Aduk-aduk dan masak sampai semua bumbu matang.

Baca Juga: JANGAN DIBUANG! Masak Kulit Kaki Sapi Jadi Oseng Kikil Pedas, Kreasi Unik dan Nikmat Hidangan Idul Adha 2023

7. Masukkan 500 gram iga kambing, lalu aduk-aduk kembali sampai semua bumbunya tercampur rata. Masak sampai dagingnya berubah warna.

8. Tambahkan 1/2 sdm garam, 1 sdm gula merah, 1/2 sdm kaldu jamur, dan air. Aduk-aduk sampai semua bahan merata.

9. Tambahkan 2 buah tomat merah yang sudah dipotong-potong dan 30 gram cabe rawit utuh. Masak sampai daging kambingnya empuk dan airnya menyusut.

10. Tengkleng kambing khas Solo siap dihidangkan

Baca Juga: Modal Bumbu Bawang Merah dan Bawang Putih Jadi Hidangan Daging Idul Adha 2023 Super Segar dan Menggoda

Itu tadi resep tengkleng kambing khas Solo tanpa santan dan super berempah, dijamin tidak bau kambing sama sekali. Selamat mencoba untuk hidangan Idul Adha 2023.***

Editor: Erizka Meta Kharisma Wardani

Tags

Terkini

Terpopuler