IDE USAHA TERBARU 2023, Cetak Cuan Usai Lebaran Dengan Jualan Bebek Bumbu Hitam Khas Madura, Simak Resepnya!

5 Mei 2023, 14:07 WIB
Resep bebek bumbu hitam khas Madura buat ide usaha terbaru 2023 /YouTube atha naufal

BERITASUKOHARJO.com - Bingung mau ngapain setelah merayakan hari Lebaran? Daripada bingung mau ngapain, lebih baik kita cobain buka ide usaha aja, biar kamu dapat penghasilan terus.

Kali ini kita akan membuat bebek bumbu hitam yang menjadi khas di daerah Madura. Sangat rekomendasi sekali buat kamu yang suka berbisnis di dunia makanan.

Salah satu ide usaha terbaru 2023 yang dapat kamu kembangkan setiap hari, dan bahkan kamu juga bisa buka usaha catering nasi dengan lauk bebek bumbu hitam khas Madura. Yuk, simak resep dan cara membuatnya.

Dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube atha naufal yang berbagi resep bebek bumbu hitam khas Madura yang cocok banget untuk kamu jadikan ide usaha 2023 penghasil cuan setelah Lebaran.

Baca Juga: Revisi! Jadwal Terbaru Rekrutmen Bersama BUMN Mei 2023, Simak Tahapannya di Sini

Bahan-Bahan:

1 ekor bebek tua

10 siung bawang putih

20 siung bawang merah

50 buah cabe rawit

10 buah cabe merah keriting

1 ruas jari jahe

1 ruas jari kunyit

1 ruas jari lengkuas

1 sendok teh ketumbar

1/2 sendok teh lada

2 butir kemiri

Baca Juga: SEDAP! 5 Kuliner Demak yang Enak dan Ramah Di Kantong yang Wajib Dicoba, Rasanya Maknyus

10 lembar daun jeruk

2 batang sereh

4 biji asam jawa

Garam halus dan penyedap rasa secukupnya

Cara Membuat:

1. Masukkan daging bebek ke dalam panci, kemudian kucuri dengan perasan jeruk nipis untuk menghilangkan bau amis pada daging bebek. Diamkan beberapa saat.

2. Masukkan semua bahan bumbu mulai dari bawang putih, bawang merah, cabe rawit, cabe merah keriting, jahe, kunyit, lengkuas, ketumbar, lada, kemiri, daun jeruk, dan sereh. Tambahkan air sedikit dan blender hingga halus.

3. Bilas daging bebek yang telah direndam dengan perasan jeruk nipis. Kemudian masukkan ke dalam wajan, masukkan bumbu yang telah dihaluskan.

4. Tambahkan air secukupnya, garam halus, dan penyedap rasa, kemudian aduk hingga tercampur rata. Tambahkan juga air asam jawa, aduk hingga tercampur rata lagi.

Baca Juga: Rekrutmen Bersama BUMN 2023 Resmi Ditunda! Ternyata Hal Ini yang Paling Sering Bikin Anda Gagal Lolos loh

5. Ungkep daging bebek hingga empuk dan airnya menyusut. Setelah empuk daging bebeknya, kemudian angkat dan pisahkan dengan bumbu.

6. Panaskan minyak goreng, masukkan daging bebek dan goreng hingga matang, angkat dan tiriskan. Selanjutnya, masukkan bumbu halus yang telah dimasak tadi, kemudian goreng hingga matang dan berwarna hitam. Jangan sampai gosong. Angkat dan sisihkan di dalam mangkuk.

7. Siapkan nasi ke dalam piring, tambahkan lalapan seperti, mentimun, kubis, dan daun kemangi. Masukkan bebek goreng di atas nasi. Sajikan dengan bumbu hitam yang telah dibuat.

Nah, sekarang ide usaha 2023 dari bebek bumbu hitam khas Madura ini siap untuk dijual, dan bagi kamu yang berjualan bebek bumbu hitam khas Madura ini sebagai catering, kamu bisa mengemasnya ke dalam styrofoam atau wadah lain untuk membungkusnya. Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Tags

Terkini

Terpopuler