Gak Melulu Bikin Opor, Steak Ayam Malah Jadi Primadona, Siap Raih Perhatian Ayang!

30 April 2023, 16:18 WIB
Resep lezat steak ayam, bisa jadi ide masakin ayang /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com – Meski Lebaran sudah lewat beberapa hari, siapa tahu masih kepikiran untuk masak opor ayam. Nah, biar gak bosan coba masak steak ayam saja.

Menu steak ayam bakal cocok untuk ide masakan buat ayang. Sekali coba doi bakalan suka dan ingin tambah lagi. Referensi masakan ala resto kini berada di rumah sendiri.

Mari intip bagaimana cara membuat steak ayam yang simpel dan enak ini. Ternyata super mudah, kamu bakalan bisa deh. Gak ada salahnya mencoba menu baru bukan?

Baca Juga: PRAKTIS! Makanan Ringan yang Lembut di Dalam Renyah di Luar Ini Cocok Jadi Ide Jualan Cemilan Kekinian, loh!

Tanpa basa-basi, inilah resep masak steak ayam yang dirangkum BeritaSukoharjo.com dari YouTube tri pujis.

Bahan Memasak:

3 siung bawang putih

2 sdm margarin

100 ml air

4 sdm saus sambal

2 sdm saus tomat

1/4 sdt kaldu bubuk dan lada bubuk

2 potong paha ayam fillet

wortel dan buncis rebus

Baca Juga: SUDAH DIBUKA, Syarat dan Cara Daftar Jalur Mandiri Politeknik Perkeretaapian Indonesia Madiun Bulan Mei 2023

Langkah-Langkah Memasak:

1. Siapkan semua bahan seperti yang telah ditulis di atas. Lalu, geprek dan cincang kasar 3 siung bawang putih.

2. Taruh teflon di atas kompor. Masukkan 1 sdm margarin dan panaskan hingga meleleh. Boleh sesekali diaduk.

3. Kemudian, masukkan bawang putih cincang. Tumis sampai bawang berubah warna menjadi kecoklatan. Tuang 100 ml air dan aduk rata.

4. Tambah 4 sdm saus sambal dan 2 sdm saus tomat ke dalam teflon. Aduk rata sampai mendidih.

Baca Juga: DESAIN TERBARU, 20 Link Twibbon Hari Pendidikan Nasional 2023, Yuk Posting Di Media Sosial, Gratis Tanpa Biaya

5. Beri bumbu ¼ sdt kaldu bubuk dan lada bubuk. Aduk-aduk. Lakukan tes rasa juga apakah sudah sesuai atau belum. Lalu, angkat dan sisihkan.

6. Siapkan 2 paha ayam fillet. Tambahkan bumbu yang telah dimasak. Aduk rata memakai sendok hingga semua bagian berlumur.

7. Panaskan teflon memakai api kecil. Lalu, letakkan paha ayam fillet yang telah dibumbui tadi. Beri margarin secukupnya juga.

8. Sesekali balik ayam supaya matang merata. Jika masih ada sisa bumbu, oleskan semuanya. Masak sampai ayam berubah warna jadi kecoklatan.

Baca Juga: Dari BTS Sampai Lee Je Hoon, 100 Daftar Indeks Reputasi Brand April 2023 Kategori Selebriti, Ada Idolamu?

9. Ketika ayam sudah matang, angkat dan tiriskan. Sajikan di piring saji bersama wortel dan buncis rebus. Selamat menikmati.

Demikian cara mudah memasak steak ayam versi sederhana dan mudah yang rasanya tidak kalah enak dari buatan resto. Kamu pasti bakalan suka.

Apalagi masak steak ayam sendiri akan lebih irit uang tanpa harus ribet membeli dengan harga yang lumayan. Simak resep makanan lainnya yang enak hanya di BeritaSukoharjo.com. Nyalakan notifikasi di gadget kamu, ya.***

Editor: Nurul Ripna Astuti

Tags

Terkini

Terpopuler