ANTI RETAK! Begini Cara Membuat Nastar Lembut Lumer di Mulut, Kinclong dan Glowing untuk Lebaran 2023

15 April 2023, 17:20 WIB
cara membuat nastar anti retak yang lumer dan glowing /YouTube atha naufal

BERITASUKOHARJO.com – Kue nastar merupakan salah satu hidangan wajib di Hari Raya Idulfitri. Kue kering ini kerap kali terlihat tampil cantik di meja tamu saat Hari Raya tiba.

Rasa selai nanas yang asam manis dibalut dengan tekstur kue yang lembut, tentu bikin siapa saja ketagihan untuk terus melahapnya lagi dan lagi. Belum lagi saat dimasukkan ke mulut, tekstur nastar akan lumer di lidah. Sudah terbayang enaknya, bukan?

Namun, salah satu masalah yang sering ditemui saat membuat nastar yaitu permukaannya sering retak dan tampilannya yang tidak kinclong. Tentunya, ini membuat nastar kamu tampil kurang menarik di hari Lebaran nanti.

Baca Juga: Jangan Cuma Dimasak Opor! Coba Resep Ayam Goreng Bawang Putih Viral Ini, Anti Ribet Nikmat untuk Lebaran 2023

Nah, untuk mengatasi hal tersebut BeritaSukoharjo.com telah akan bagikan cara membuat nastar anti retak yang dikutip dari kanal YouTube atha naufal. Berikut informasi selengkapnya!

Bahan-Bahan:

- 200 gr margarin
- 175 gr butter (kalau mau ekonomis bisa pakai full margarin 375 gr)
- 30 gr gula halus
- 3 kuning telur
- 1/2 sdt vanili bubuk
- 525 gr tepung terigu
- 30 gr Tepung maizena
- 40 gr susu bubuk
- 450 gr selai nanas yang sudah dibulatkan

Bahan Olesan:
- 3 kuning telur
- 3 sdm minyak goreng

Baca Juga: INFO MUDIK 2023: Jadwal One Way, Contraflow, dan Ganjil Genap di Tol saat Mudik Lebaran 2023

Langkah Pembuatan:

1. Campurkan 200 gr margarin, 175 gr butter, 30 gr gula halus, aduk merata.

2. Tambahkan 3 kuning telur, aduk merata.

3. Tambahkan ½ sdt vanili bubuk, aduk kembali.

4. Masukkan 525 gr tepung terigu protein rendah, 30 gr tepung maizena, dan 40 gr susu bubuk, lalu aduk kembali hingga merata.

5. Uleni menggunakan tangan hingga tekstur adonan lembut dan kalis.

6. Siapkan loyang, balur menggunakan margarin dan tepung.

Baca Juga: Resep Ide Usaha Cemilan Pelengkap Lebaran 2023: Bolu Kukus Mekar dari 1 Telur, Hasil Cantik Lembut Anti Seret

7. Ambil sejumput adonan, lalu bulatkan dan pipihkan, masukkan selai di bagian tengah, lalu bulatkan kembali hingga selai nanas tertutup sempurna. Susun di atas loyang.

8. Lakukan langkah tersebut hingga semua adonan habis.

9. Panaskan oven sekitar 10 menit, letakkan loyang di rak tengah. Panggang dengan suhu 130 derajat celcius menggunakan api atas dan bawah sekitar 20-25 menit atau hingga kue nastar matang.

10. Campurkan 3 kuning telur dengan 3 sendok makan minyak goreng. kocok lepas hingga tercampur rata. Agar warnanya makin terang, tambahkan 3 tetes pewarna makanan, aduk hingga rata.

Baca Juga: LEGIT DAN MANIS! Ide Jualan Lebaran 2023, Resep Dodol yang Mudah dan Hasilnya Enak serta Tampilannya Cantik

11. Angkat loyang dari dalam oven, diamkan sebentar hingga kue nastar dingin.

12. Olesi nastar dengan bahan olesan. Oleskan tipis-tipis dan merata, jangan terlalu tebal agar tidak retak saat dipanggang.

13. Panggang kembali dalam suhu 100 derajat celcius pakai api bawah sekitar 10-15 menit.

14. Selesai! Kue nastar Lebaran ini sudah jadi.***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler