FAVORIT! Resep Ayam Asam Manis untuk Menu Sahur atau Buka Puasa Ramadhan 2023 Ternikmat dan Mudah Dibuat!

6 April 2023, 18:39 WIB
Resep ayam asam manis untuk menu sahur atau menu buka puasa Ramadhan 2023 /Instagram @yulichia88

BERITASUKOHARJO.com – Jika kamu ingin masak menu favorit yang mudah dibuat, boleh dicoba untuk membuat ayam asam manis pakai resep ini.

 

Dengan cara yang mudah dibuat, resep ayam asam manis ini akan menjadi menu favorit untuk dijadikan menu sahur atau menu buka puasa ternikmat.

Dan juga, resep ayam asam manis ini aman dimakan untuk anak-anak karena rasa sausnya yang asam dan manis, tanpa rasa pedas di dalamnya untuk menu sahur atau menu buka puasa Ramadhan 2023.

Kamu bisa simak resep ayam asam manis yang akan menjadi menu favorit, telah dirangkum BeritaSukoharjo.com melalui akun Instagram @yulichia88 untuk dijadikan menu sahur atau menu buka puasa Ramadhan 2023 ternikmat dan mudah dibuat dengan cara sebagai berikut.

Baca Juga: Resep Bolu Pisang Sederhana, Cuma Pakai 5 Butir Telur, Hasilnya Super Enak, Wangi, Lembut, Begini Cara Buatnya

 

Bahan untuk Membuat Ayam Asam Manis:

 

- 250 gr daging ayam fillet

- 1/2 buah bawang bombay, iris

- 2 siung bawang putih, geprek dan cincang

- Wortel, nanas, timun, daun bawang, cabe besar, dan tomat, potong-potong

- 1 sdt maizena, larutkan dengan sedikit air

- Secukupnya garam, gula, dan merica

- Minyak goreng

Baca Juga: Cocok Jadi Isian Toples Lebaran 2023, Begini Cara Membuat Kue Kering Kurma yang Renyah dan Awet!

 

Bahan Pelapis untuk Membuat Ayam Asam Manis:

 

- 6 sdm tepung bumbu serbaguna

- 3 sdm terigu aduk rata

- Air secukupnya

Caranya: Campur kedua bahan terigu dan aduk rata, sisihkan air untuk pelapis basah.

Baca Juga: IDE USAHA LEBARAN 2023! Resep Kue Kering Batang Bambu, Unik Tapi Enak, Peluang Bisnis Belum Banyak yang Jual

 

Bahan Saus untuk Membuat Ayam Asam Manis:

 

- 1 sdm saus tiram

- 1 sdt sos cili padi

- 1 sdm kecap manis

- 1 sdm saus sambal

- 1 sdm saus tomat

Caranya: Semua bahan saus campur dengan air, kemudian aduk rata.

Baca Juga: WAJIB Coba, Resep Japchae atau Capcay Mie Bihun Khas Korea untuk Menu Sahur dan Berbuka di Bulan Ramadhan 2023

 

Cara Membuat Ayam Asam Manis:

 

1. Langkah pertama membuat ayam asam manis dengan cara marinasi ayam fillet terlebih dahulu dengan perasan air jeruk kunci dan 1 sdm tepung bumbu serbaguna, aduk-aduk dan diamkan sekitar 1/2 jam.

2. Kemudian ayam yang sudah dimarinasi tersebut, balurkan ke tepung pelapis lalu celupkan ke air, balurkan kembali ke tepung pelapis sambil dicubit-cubit agar meresap untuk membuat ayam asam manis.

3. Goreng ayam dengan minyak panas sampai matang dan renyah untuk membuat ayam asam manis, kemudian sisihkan.

Baca Juga: Bolu Pisang Kukus Paling Mudah, Cuma Pakai Takaran Sendok, Sudah Jadi Cemilan Buka Puasa

4. Tumis bawang putih hingga wangi, lalu masukkan bawang bombay, wortel, timun, nanas, dan tomat, lalu aduk rata.

5. Tuang bahan saus yang sudah dicampurkan, bumbui dengan garam, gula, dan merica untuk membuat saus ayam asam manis.

6. Kentalkan dengan larutan maizena pada saus ayam asam manis.

7. Tes dan koreksi rasa saus ayam asam manis, jika dirasa kurang asam, boleh tambahkan dengan perasan air jeruk kunci.

Baca Juga: Punya Tempe dan Telur? Yuk, Sini Diajarin Resep Perkedel Pedas, Cuma 5 Menit Buatnya!

8. Taburkan daun bawang pada saus ayam asam manis, lalu aduk rata.

9. Masukkan ayam krispi ke dalam saus ayam asam manis, kemudian aduk sampai semua saus menyelimuti ayam secara merata.

10. Angkat dan simpan ayam asam manis ke dalam piring saji.

11. Kini ayam asam manis sudah siap dijadikan menu sahur atau menu buka puasa Ramadhan 2023 ternikmat dan mudah dibuat, dipadukan dengan nasi hangat akan semakin lezat!***

 

Editor: Rihan Afifah

Tags

Terkini

Terpopuler