Stop Beli Takjil! Buat Olahan Pisang Kepok Jadi Cemilan Buka Puasa, Cuma 3 Bahan Utama Rasanya Gurih dan Manis

1 April 2023, 09:36 WIB
Olahan pisang kepok dengan rasa yang gurih dan manis hanya 3 bahan utama. /YouTube HOBI MASAK

BERITASUKOHARJO.com – Kamu masih sering beli takjil di luar untuk menu buka puasa di rumah bersama keluarga? Mulai sekarang stop beli takjil di luar lagi dan buat sendiri di rumah.

Sediakan 3 bahan utama yaitu pisang kepok, kelapa parut, dan gula merah lalu olah jadi cemilan buka puasa yang rasanya sangat gurih dan manis. Saking enaknya, olahan pisang kepok ini pasti bikin semua orang ketagihan.

Sebagai cemilan buka puasa, olahan pisang kepok ini cara buatnya sangat mudah dan cepat, yaitu hanya dijepit dengan alat penjepit hingga pisang menjadi gepeng. Bahan-bahan yang diperlukan harganya sangat terjangkau dan bisa di beli di pasar atau supermarket.

Jadi tunggu apa lagi, yuk segera cobain olahan pisang kepok untuk jadi cemilan buka puasa. Oh ya, olahan pisang kepok ini namanya pisang kapik khas Sumatera Barat dan kalau di Makassar disebut pisang epe.

Baca Juga: Resep Membuat Telur Sosis Asam Manis Untuk Menu Sahur Anti Ribet, Cocok Sama Nasi Putih Hangat

Yuk, langsung simak dan ikut langkahnya yang telah dilansir oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube HOBI MASAK beriku ini.

Bahan-Bahan:

- 10 buah pisang kepok tua dan matang (tapi tidak lembek banget)

- 100 gr kelapa parut

- 100 gr gula merah

- 1 sdt gula pasir

- 100 ml air

- Sejumput garam

- 2 lembar daun pandan

Cara Membuat:

1. Langkah pertama, siapkan wadah lalu masukkan 100 gr kelapa parut dan taburi sejumput garam. Kemudian aduk-aduk rata.

2. Setelah itu, siapkan kukusan yang sudah dipanaskan sebelumnya lalu masukkan kelapa parut ke dalam kukusan.

3. Kukus kelapa parut selama 10 menit agar kelapa parut tidak mudah basi. Setelah 10 menit, angkat kelapa parut lalu sisihkan dulu.

4. Langkah selanjutnya, siapkan 100 gr gula merah lalu itis-itis tipis dengan pisau.

5. Masukkan gula merah ke dalam panci lalu tambahkan 1 sdt gula pasir dan 2 lembar daun pandan digunting-gunting.

6. Setelah itu, tambahkan 100 ml air lalu masak gula merah hingga larut dan mendidih. Kemudian matikan api kompor, angkat gula merah dan saring lalu sisihkan.

7. Selanjutnya, siapkan 10 buah pisang kepok tua dan matang. Jika ingin menggunakan lebih banyak bisa kepok boleh saja ditambahkan.

Baca Juga: Puding Alpukat Lapis Coklat Oreo Kekinian Banget, Teksturnya Lembut dan Cocok Jadi Takjil Buka Puasa

8. Kupas kulit pisang kepok lalu geprek pisang sampai agak tipis dan lakukan sampai selesai.

9. Panaskan teflon lalu olesi dengan margarin. Masukkan pisang kepok dan panggang sampai warnanya berubah agak kecoklatan. Tutup teflon agar matangnya lebih merata.

10. Setelah pisang sudah matang dipanggang, angkat dan pindahkan ke piring saji.

11. Susun pisang kepong di atas piring saji yang dialasi dengan daun pisang lalu taburi dengan kelapa parut. Setelah itu siram dengan kuah gula merah sesuai kebutuhan.

12. Olahan pisang kepok siap untuk disajikan.

Selamat mencoba.***

 

Editor: Dhea Claudia Buhang

Tags

Terkini

Terpopuler