Red Velvet Cookies untuk Ide Hampers Kue Kering Lebaran, Satu Resep Hasilnya Jadi Banyak

15 Maret 2023, 18:27 WIB
Resep red velvet cookies /YouTube atha naufal.

BERITASUKOHARJO.com – Bicara soal Lebaran, kurang lengkap rasanya kalau tidak berbagai hampers pada keluarga atau kerabat. Selain barang, Anda juga bisa berbagi hampers kue kering yang lezat.

Red velvet cookies bisa dijadikan salah satu ide hampers kue kering Lebaran, lho! Selain itu, rasa red velvet juga lagi banyak digemari masyarakat.

Adapun kali ini kami akan membagikan resep red velvet cookies varian chocochips dengan lelehan saus cokelat putih yang lumer.

Rasanya gurih, manis, dan teksturnya renyah, pastinya sangat lezat dijamin semua suka!

Baca Juga: Asli Jepang! Resep dan Tips Takoyaki Bulat Sempurna untuk Ide Jualan Takjil di Bulan Ramadhan 2023

Dilansir BeritaSukoharjo.com melalui kanal YouTube atha naufal, berikut resep red velvet cookies yang renyah dan lumer di mulut untuk ide hampers Lebaran.

Bahan-bahan Red Velvet Cookies

- 200 gr margarin

- 100 gr butter

- 300 gr gula halus

- 2 butir telur

- 500 gr tepung terigu protein rendah

- 1 sdt baking powder

- 40 gr tepung maizena

- 5 gr cokelat bubuk

- 3 sdt pasta red velvet

- 250 gr chocochips

Baca Juga: Pasti Laris! 15 Tips Bikin Sambal Kemasan yang Tahan Lama Tanpa Pengawet Buatan untuk Ide Jualan

Bahan Saus Cokelat Putih

- 250 gr cokelat putih

- 50 ml minyak goreng

Cara Membuat Red Velvet Cookies

1. Siapkan wadah, masukkan 200 gr margarin, 100 gr butter, dan 300 gr gula halus. Aduk-aduk menggunakan spatula sampai tercampur rata.

2. Lanjut, aduk adonan menggunakan whisk sampai teksturnya lembut dan creamy.

Baca Juga: Cara Membuat Paella, Sajian Nasi ala Spanyol, Cobain yuk Resep Berikut Ini!

3. Masukkan 2 butir telur ke dalam adonan lalu aduk. Tambahkan 3 sdt pasta red velvet, lanjut aduk-aduk hingga tercampur merata.

4. Masukkan 500 gr tepung terigu, 40 gr tepung maizena, ½ sdt cokelat bubuk, dan 1 sdt baking powder. Aduk kembali adonan sampai tercampur rata.

5. Setelah adonan lembut dan tercampur rata, tambahkan 250 gr chocochips lalu aduk.

6. Selanjutnya, masukkan adonan ke dalam plastik segitiga.

Baca Juga: 1 Resep Bisa Dapat 10 Porsi Creamy Buko Lychee Orange untuk Ide Usaha Takjil, Buka Puasa Semakin Segar!

7. Siapkan loyang, lalu semprotkan adonan di atas loyang. Beri jarak antara setiap adonan cookies.

8. Panaskan oven selama 10 menit, lalu panggang adonan red velvet cookies dengan suhu 180° C menggunakan api atas dan bawah sekitar 12 menit atau sampai matang.

9. Setelah matang, tiriskan red velvet cookies dan biarkan dingin baru lepaskan cookies dari loyang.

10. Selanjutnya masukkan cookies ke dalam toples ukuran 400 ml. Tata cookies sampai rapih.

11. Berikutnya membuat saus cokelat putih. Didihkan air, letakkan di atasnya wadah berisi 250 cokelat putih.

Baca Juga: Ide Menu Sahur Sup Jagung, Pakai Resep Ini Tinggal Cemplang Cemplung Hasilnya Enak Banget

12. Tambahkan 50 ml minyak goreng, lalu ditim hingga cokelatnya meleleh.

13. Setelah cokelat sudah dingin, tuangkan lelehan cokelat di atas red velvet cookies. Setelah itu siap disajikan.

Untuk satu resep ini menghasilkan 7 toples cookies ukuran 400 ml. Sajikan lelehan cokelat putih ketika ingin menyantap red velvet cookies ini.

Demikianlah resep red velvet cookies untuk ide hampers kue kering lebaran. Nantikan dan simak resep serta ide jualan menarik lainnya di BeritaSukoharjo.com. ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Tags

Terkini

Terpopuler