Rekomendasi Ide Bisnis Takjil Kesukaan Tua Muda, Bikin Es Lilin Strawberry Dijamin Baru Jadi Auto Laris

14 Maret 2023, 17:09 WIB
Ide bisnis takjil es lilin strawberry kesukaan tua dan muda /Instagram @sarongsarie

BERITASUKOHARJO.com – Menyantap es lilin bisa jadi adalah kenangan masa kecil yang indah. Kamu bisa, loh kemas kenangan tersebut jadi kreasi ide bisnis takjil yang berpotensi disukai calon pembeli tua muda.

Tinggal kreasikan ide bisnis takjil es lilin ini dengan tambahan selai strawberry. Olahan es lilin biasa auto jadi es lilin strawberry yang tampak mewah, nikmat, berkelas dan laris manis bahkan saat baru jadi.

Kenikmatan dari rasa es lilin strawberry yang asam, manis, dan segar jelas cocok jadi pilihan takjil yang simple tapi tetap menggugah selera calon pembeli baik tua maupun muda.

Agar memiliki gambaran tentang ide bisnis cemerlang dari resep takjil es lilin strawberry yang kekinian ini, BeritaSukoharjo.com telah merangkum cara dan bahan pembuatannya.

Baca Juga: Ide Bisnis Takjil Ini Nggak Akan Pernah Sepi! Jual Minuman Susu Strawberry Korea, Pembeli Antre Tiada Henti

Cara dan bahan dalam resep ide bisnis takjil es lilin strawberry ini dilansir dari akun Instagram @sarongsarie dan wajib disimak dengan seksama. 

Bahan es lilin strawberry:

- 1 liter susu cair full cream

- 300 gram susu kental manis (SKM)

- 2 sendok makan tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

- Selai strawberry

Baca Juga: Resep Opor Ayam Spesial, Rasanya Lezat dan Berempah Banget, Sajian Ikonik khas Hari Raya Idulfitri

Cara membuat es lilin strawberry:

1. Siapkan mangkuk untuk wadah adonan lalu masukkan 300 gram susu kental manis (SKM) serta 1 liter susu cair full cream.

2. Baru setelah itu, adonan ide bisnis takjil es lilin diaduk hingga tercampur merata. Agar hasilnya lebih lembut, pindahkan ke dalam panci dengan cara disaring.

3. Selanjutnya, mulai masak adonan dengan api sedang cenderung kecil sambil aduk terus adonan tersebut. masak sampai mendidih.

Baca Juga: Cek Daftar Kereta Api dengan Tambahan Masa Angkutan untuk Lebaran Mendatang, Kereta Andalanmu Sudah Termasuk?

4. Apabila adonan sudah mendidih, tuangkanlah 2 sendok makan tepung maizena yang sudah dilarutkan dahulu dengan sedikit air ke dalam panci.

5. Setelah itu, aduk dengan cepat dan masak kembali adonan es lilin yang bisa jadi takjil kesukaan tua muda ini sampai benar-benar mendidih.

6. Pastikan semua bahan matang, baru setelah itu matikan kompor dan aduk terus untuk membantu uap panas cepat hilang.

7. Simpan adonan untuk sementara waktu hingga mencapai suhu ruang.

Baca Juga: Siap-Siap Diburu Pembeli, Ide Jualan Martabak Kentang Enak, 1 pcs Pasti Tak Cukup! Cocok untuk Takjil Ramadhan

8. Berikutnya, siapkan plastik es lilin ukuran 4,5 x 20 centimeter atau bisa juga menggunakan ukuran lainnya. Sisihkan dahulu.

9. Kemudian, masukkan selai strawberry secukupnya ke dalam plastik segitiga atau piping bag untuk memudahkan saat memasukkannya ke dalam plastik es lilin.

10. Jika semua bahan sudah siap, mulai bentuk es lilin dengan menyemprotkan secukupnya selai strawberry ke dalam plastik yang tadi telah disiapkan. Ratakan dengan cara sedikit ditekan.

Baca Juga: 3 Cara Ampuh Menghasilkan Uang di Media Sosial Hingga Raup 10 Juta Perbulannya

11. Baru setelah itu, tuang adonan es lilin tadi yang sudah cukup dingin sampai memenuhi 3/4 bagian plastik. Kemudian ikat.

12. Lakukan proses tersebut hingga selesai kemudian dinginkan es lilin strawberry untuk ide bisnis takjil tersebut sampai beku dalam freezer.

13. Saat es lilin strawberry yang bisa jadi kesukaan calon pembeli tua dan muda ini sudah beku, keluarkan dari freezer dan bisa disajikan.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Kuliner Khas Kalimantan Selatan selain Soto Banjar, Nomor 4 Wajib Dicoba

Bagaimana? Proses pembuatan ide bisnis takjil yang bisa jadi kesukaan pembeli tua muda ini mudah, kan?

Kamu bisa raup untung berlimpah dari ide bisnis takjil es lilin strawberry yang tampak mewah berkelas ini. Oleh karena itu, segera cobalah di rumah.***

Editor: Francisca Adita Maya

Tags

Terkini

Terpopuler