Ide Jualan Takjil Kekinian dari Pisang dan Kulit Pangsit Murah Ini Nagih, Cemilan Unik dan Legit Lagi

11 Maret 2023, 09:04 WIB
Ide jualan takjil kekinian yang unik dari kulit pangsit dan pisang /Youtube.com/@MasakanNYAK

BERITASUKOHARJO.com – Satu lagi artikel ide jualan takjil kekinian yang khusus untuk Anda yang sedang mencari bisnis makanan bermodalkan bahan-bahan murah tapi tampilannya unik dan rasanya menggugah selera.

Kali ini ada satu lagi ide jualan takjil kekinian yang bisa untuk Anda coba dari pisang dan kulit pangsit murah. Ya, bahan primadona yang satu ini memang bisa banget untuk diolah jadi makanan apa saja.

Salah satunya ide jualan takjil kekinian ini yang memadukan kulit pangsit murah dan pisang menjadi cemilan unik dan legit yang belum ada yang jual sehingga bisa banget jadi bisnis menjanjikan lho.

Untuk pembuatan ide jualan takjil kekinian ini juga benar-benar sangat mudah sekali sehingga Anda tidak perlu khawatir. Bahan yang dibutuhkan untuk bikin cemilan ini juga memang hanya bahan murah yaitu kulit pangsit dan pisang.

Baca Juga: Resep Tongseng Ayam, Tanpa Santan Segar Banget, Sajian untuk Menu Buka Puasa Ramadhan 2023

Jadi tanpa perlu panjang lebar lagi, berikut ini adalah resep dan juga cara untuk membuatnya yang sudah dirangkum BeritaSukoharjo.com khusus untuk Anda dari kanal YouTube Masakan NYAK.

Bahan-Bahan:

* 5 buah pisang (bisa raja, kepok, dan sebagainya)

* 2 sdm gula

* 3 sdm tepung terigu

* Sejumput vanili bubuk

* 11 lembar kulit pangsit

* 1 sachet susu kental manis

* Secukupnya keju

* Secukupnya meses coklat

* Cetakan kue talam

Baca Juga: Menu Masakan Harian: Sayur Labu Siam Pete Semakin Lezat Pakai Udang dengan Kuah Merah Merona yang Terasa Segar

Cara Pembuatan:

1. Langkah pertama yang harus dilakukan adalah dengan mengupas 5 buah pisang terlebih dahulu.

2. Langkah selanjutnya adalah dengan memasukkan pisang ke dalam wadah dan haluskan menggunakan ulekan yang dibungkus plastik supaya tidak lengket.

3. Apabila pisangnya sudah halus, masukkan 2 sdm gula, 3 sdm tepung terigu, dan sejumput vanili bubuk, lalu aduk sampai tercampur rata.

4. Lanjutkan dengan menyiapkan kulit pangsit dan potong jadi 2 bagian sama rata dan setelah itu gunting bagian tengahnya sesuai dengan gambar di bawah ini.

Cara menggunting kulit pangsit Youtube.com/@MasakanNYAK

Baca Juga: Resep Kue Kering Kekinian Ini Beda Banget, Hasil Memuaskan dan Cocok Jadi Bisnis Bulan Ramadhan

5. Langkah berikutnya adalah menyiapkan cetakan kue talam dan olesi pakai minyak tipis-tipis.

6. Setelah itu, rekatkan bagian yang digunting itu satu sama lain dan masukkan ke dalam cetakan kue talam, lalu tekuk bagian pinggirannya sesuai dengan gambar yang ada di bawah ini.

Lakukanlah langkah nomor enam sampai dengan selesai.

Cara menaruh kulit pangsit di cetakan kue talam Youtube.com/@MasakanNYAK

Baca Juga: Ide Jualan Takjil Kekinian, 2 Bahan Murah Disulap Jadi Cemilan Unik dan Renyah yang Bikin Jadi Sultan

7. Selanjutnya tinggal masukkan adonan pisang ke dalam cetakan berisi kulit pangsit sampai penuh.

8. Langkah berikutnya tinggal kukus cemilan ini selama 15-20 menit di dalam kukusan yang sudah dipanaskan sebelumnya, angkat jika sudah.

9. Setelah cemilan ini dingin, keluarkan dari dalam cetakan dan langsung saja digoreng di dalam minyak panas pakai api sedang hingga matang merata dan jangan lupa dibolak-balik, lalu angkat dan tiriskan.

Baca Juga: Super Renyah, Simak Resep dan Cara Buat Ayam Goreng Pedas yang Empuk, Dijamin Semua Orang Suka

10. Sekarang taruh di atas piring saji dan tuangkan secukupnya susu kental manis lalu taburi dengan keju parut setengah bagiannya dan taburi meses untuk setengah bagian yang lainnya.

11. Sekarang cemilan unik yaitu pisang coklat keju pangsit sudah selesai.

Baca Juga: Ide Jualan Takjil Kekinian dari Sosis Sayur dan Kulit Pangsit Murah Ini Unik Banget, Cemilan Paling Dicari

Demikian cara mengolah pisang dan kulit pangsit murah menjadi cemilan unik dan legit yang bisa banget untuk Anda coba. Tidak sulit bukan buat ide jualan takjil kekinian ini? Pokoknya Anda harus banget untuk mencobanya biar ada bisnis menguntungkan saat bulan puasa.

Jadi jangan lupa untuk menyimpan resep ini dan segera praktikkan di rumah sebagai percobaan kemudian jadikan sebagai bisnis makanan ketika Ramadhan tiba. Semoga info ini bermanfaat dan selamat mencoba.***

Editor: Fauzia Assilmy

Tags

Terkini

Terpopuler