Cantik Banget! Ide Bisnis Kue Kering Ramadan Paling Dicari, Rainbow Cookies Super Renyah, Auto Banjir Pesanan

9 Maret 2023, 12:03 WIB
Resep rainbow cookies, ide bisnis kue kering Ramadan super cantik yang selalu banjir pesanan. /YouTube Ayo Masak Ayo Makan/

BERITASUKOHARJO.com - Sudah tahu mau jualan apa saat Ramadan? Daripada gabut di rumah, cobain ide bisnis kue kering rainbow cookies ini aja yuk!

Dengan ikuti resep ini, kamu hasilkan kue kering yang super renyah dengan tampilan cantik, dijamin paling dicari pelanggan, siap-siap banjir pesanan ya!

Penasaran dengan resep rainbow cookies ini? Yuk, langsung saja simak cara membuatnya hingga selesai dan praktikkan di rumah, dijamin jadi ide bisnis Ramadan yang laris manis.

Baca Juga: Unik! Ide Jualan Kreasi Puding Motif Coklat Mangga, Lembut, Lumer di Mulut, Segar, Cocok Jadi Hampers Lebaran

Dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Ayo Masak Ayo Makan, berikut resep rainbow cookies, kue kering super cantik dan renyah. Buka PO dari sekarang langsung banjir pesanan.

Bahan-Bahan:

- 100 gr margarine

- 100 gr mentega

- 50-70 gr gula halus

- 1 kuning telur

- 220 gr tepung terigu

- 20 gr tepung maizena

- 20 gr susu bubuk

- 1/8 sdt vanilla bubuk

- 1/4 sdt baking powder double acting

- 100 gr rainbow chocolate chip

- 80 gr rainbow coklat chip

Baca Juga: Enak Banget! Isian Toples Lebaran 2023, Modal Satu Butir Telur, Kue Bawang Ulat Bulu Jadi Empuk dan Renyah

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah, masukkan 100 gr margarine, 100 gr mentega, dan 50-70 gr gula halus, kemudian mixer hingga tercampur rata.

2. Selanjutnya, masukkan 1 kuning telur, lanjut mixer kembali hingga adonan halus.

3. Kemudian, masukkan 220 gr tepung terigu, 20 gr tepung maizena,20 gr susu bubuk, dan 1/4 sdt baking powder double acting, kemudian aduk dengan spatula hingga tercampur rata.

4. Lalu, masukkan 40 gr rainbow coklat chip, lanjut aduk kembali dengan spatula hingga tercampur rata.

Baca Juga: Bukan yang Biasa! Ini Pie Tape Singkong yang Super Lembut Dengan Rasa Nusantara

5. Setelah itu, siapkan loyang dan alasi dengan kertas roti.

6. Lalu, ambil 1/2 sdm adonan kemudian pipihkan sedikit dan taburi secukupnya rainbow coklat chip, lakukan hingga selesai.

* Untuk tes rasa bisa cetak 2-3 buah adonan dulu. Jika rasa sudah sesuai selera bisa cetak sekaligus banyak.

7. Kemudian, masukkan loyang ke dalam oven tangkring, panggang dengan suhu 160C selama 12 menit.

*Jik menggunakan oven listrik, gunakan api atas bawah dengan 150-160C + fan selama 15-18 menit.

Baca Juga: Gemas dan Lucu Tampilannya! Belum Ada yang Buat, Ide Cemilan Lebaran Kue Kering Unik Bentuk Landak Berduri

8. Setelah dipanggang selama 12 menit atau 15-18 tergantung oven yang digunakan, keluarkan rainbow cookies dari oven dan biarkan dingin.

9. Setelah dingin, keluarkan rainbow cookies dari loyang dan tata di dalam toples atau wadah.

10. Rainbow cookies siap untuk dinikmati atau dijual. 

Nah, demikianlah resep rainbow cookies, kue kering super cantik dan renyah. Ide bisnis Ramadan paling dicari pelanggan, siap-siap banjir pesanan.

Selamat mencoba! ***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler