Tempe Mendoan Khas Banyumas Ini Cocok Jadi Ide Jualan Takjil Saat Bulan Puasa, Auto Laris Bikin Tajir Drastis

3 Maret 2023, 10:38 WIB
Inilah resep membuat tempe mendoan khas Banyumas /YouTube Domo Bramantyo

BERITASUKOHARJO.com – Tempe mendoan merupakan hidangan khas Banyumas, yang berupa gorengan tempe tipis dibaluri tepung dan aneka bumbu lainnya. Ciri khas tempe mendoan ini digoreng setengah matang. Tempe mendoan ini cocok disajikan sebagai menu takjil saat bulan puasa.

Tempe mendoan biasa disajikan dengan pendamping sambal kecap yang rasanya manis – pedas. Keunikan dari tempe mendoan ini membuatnya banyak digemari oleh berbagai kalangan mulai dari anak muda sampai orang tua. Tempe mendoan ini berpeluang besar dijadikan ide jualan.

Ide jualan tempe mendoan ini dijamin laris dan bikin tajir drastis karena belum banyak yang jualan di luar Banyumas. Sementara itu, momentumnya juga pas di bulan puasa dengan kebanyakan orang mencari hidangan untuk menu takjil.

Baca Juga: Ide Jualan Kue Kering Lebaran 2023 Cuma 3 Bahan Utama Tanpa Telur dan Cetakan, Enak nan Renyah Diburu Pembeli

Pada kesempatan ini, BeritaSukoharjo.com akan membagikan resep tempe mendoan dijamin enak no debat ala Chef Jordhi Aldyan Latif yang dirangkum dari Instagram @jordhialdyan_. Yuk, langsung saja ikuti langkah-langkahnya berikut ini!

Bahan-Bahan:

Adonan Tempe Mendoan:

- Tempe mendoan/ tempe papan yang diiris tipis

- 10 sdm tepung terigu

- 4 sdm tepung tapioka

- 3 sdm bumbu putih

- 1 sdm ketumbar bubuk

- 1 sdm garam

- 1 sdm kaldu jamur

- 2 batang daun bawang

- Air secukupnya

Baca Juga: Baru Tau Triknya, Ternyata Begini Cara Membuat Pentol Ayam Ala Abang-Abang Pinggir Jalan!

Bahan Sambal Kecap:

- 5 buah bawang merah

- 7 buah cabai rawit

- 1 buah limau/ jeruk nipis

- Kecap manis

Cara Membuat:

1. Siapkan wadah. Masukkan semua bahan adonan tempe mendoan yaitu 10 sdm tepung terigu, 4 sdm tepung tapioka, 3 sdm bumbu putih, 1 sdm ketumbar bubuk, 1 sdm garam, 1 sdm kaldu jamur, 2 batang daun bawang, dan air secukupnya. Aduk semua bahan hingga tercampur dan tekstur adonan menjadi sedikit encer.

Baca Juga: Menu Makan Siang Paling Oke dan Simple! Resep Sapo Tahu yang Enak dan Lezat Gak Kalah dengan Buatan Restoran

2. Siapkan tempe mendoan mentah, atau opsi lainnya bisa menggunakan tempe papan yang sebelumnya telah diiris tipis.

3. Masukkan tempe ke dalam adonan tepung yang sudah dibuat sebelumnya dan pastikan seluruh bagian tempenya terbaluri.

4. Siapkan penggorengan, lalu masukkan adonan tempe mendoan dan goreng menggunakan api sedang. Pastikan sudah setengah matang dan agak lembek, lalu angkat dan tiriskan tempe mendoan.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Oleh-Oleh Khas Surabaya yang Ngehits dan Paling Dicari Saat Berkunjung ke Kota Pahlawan

5. Siapkan wadah dan tambahkan bahan – bahan untuk membuat sambal kecap yaitu irisan 5 buah bawang merah, irisan 7 buah cabai rawit, 1 buah limau/ jeruk nipis lalu diperas, dan kecap manis. Aduk semua bahan hingga tercampur.

6. Tempe mendoan dan sambal kecap siap disajikan.

Tempe mendoan khas Banyumas ini cukup simple dan menarik bukan? Jadi langsung saja direcook untuk dimakan bareng keluarga ataupun untuk dijadikan ide jualan takjil di bulan puasa nanti. Saran pastikan untuk menyajikannya dalam kondisi masih hangat agar lebih nikmat. Selamat mencoba.***

Editor: Nurul Ripna Astuti

Tags

Terkini

Terpopuler