Pasti Diborong Pembeli! Ide Usaha Jualan Takjil Pisang Bolen Mini, Legit Isiannya dan Enak Kulitnya

28 Februari 2023, 20:25 WIB
Resep pisang bolen mini /YouTube tri pujis.

BERITASUKOHARJO.com - Ide usaha atau ide jualan takjil pisang bolen mini ini bisa dicoba di rumah, legit isiannya, lembut dan garing kulitnya. Pasti laris manis kalau dijual.

Adapun pisang bolen mini merupakan makanan oleh-oleh khas Bandung. Kudapan ini terbuat dari pisang yang dibalut dengan kulit berlapis seperti pastry. Tak lengkap rasanya kalau ke kota itu tanpa membawa oleh-oleh khas kota Kembang ini.

Untuk mencobanya tak perlu lagi ke Bandung, Anda bisa mencoba membuat pisang bolen mini sendiri di rumah. Bahan-bahan yang diperlukan juga cukup mudah ditemukan di toko bahan roti atau toko sembako.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube tri pujis, berikut resep pisang bolen mini dan dibagikan ulang untuk Anda.

Baca Juga: Sore-Sore Enaknya Buat Cemilan Manis, Resep Lapis Mocca Vanilla Oreo Ekonomis, Boleh Dicoba nih!

Bahan-Bahan:

Adonan A

75 gram margarin

100 gram tepung terigu protein tinggi

Adonan B

75 gram margarin

200 gram tepung protein tinggi

2 sdm gula halus

Sejumput garam

60 ml air

Baca Juga: Ide Usaha Jualan Takjil Kudapan Tradisional, Kue Kaswi, Bahan-bahannya Murah Meriah, Jadinya Banyak Pasti Untu

Isian:

3 pisang tanduk

Margarin secukupnya

Coklat batang secukupnya

Keju secukupnya

Topping

Meses

Keju parut

Kuning telur

Baca Juga: Ide Bisnis Jualan Ramadhan 2023, Intip Resep Bubur Sago Thailand, Auto Kaya Raya Jadi Sultan Mendadak

Cara Membuat:

1. Cara membuat adonan A, masukkan margarin dengan tepung terigu protein tinggi, aduk dengan spatula hingga rata.

Lanjut uleni dengan tangan hingga kalis. Tutup adonan dengan plastik wrap lalu simpan selama 15 menit.

2. Cara membuat adonan B, masukkan margarin, tepung terigu protein tinggi, gula halus, dan sejumput garam. Aduk-aduk dengan tangan hingga semua bahan tercampur rata.

Masukkan air ke adonan secara bertahap sembari uleni hingga kalis. Tutup adonan dengan plastik wrap dan diamkan selama 30 menit.

Baca Juga: Simak! Ini Kiat-Kiat Memulai Bisnis Emas Tanpa Perlu Buka Toko, Gampang dan Dijamin Bikin Tajir Melintir

3. Untuk isian, bisa mulai menyiapkan pisang tanduk. Potong tiap satu pisang tanduk menjadi sekira empat atau lima bagian. Siapkan wajan, panaskan margarin.

Masukkan pisang ke wajan dan masak pisang hingga berwarna kecoklatan sambil sesekali dibalik agar tidak gosong. Sisihkan biar agak dingin.

4. Sementara itu siapkan adonan kulit. Buka adonan A, bagi menjadi 20 bagian. Kemudian, bulatkan adonan hingga semua adonan habis. Tutup kembali dengan plastik wrap agar adonan tidak kering.

Baca Juga: Terfavorit saat Lebaran! Kue Kering Chocolate Butter Cookies Super Renyah, Modal 1 Kuning Telur Jadi Setoples!

5. Lakukan hal yang sama dengan adonan B. Potong adonan B menjadi 20 bagian, lalu bulatkan. Tidak perlu terlalu rapi atau halus. Tutup adonan dengan plastik wrap kembali agar tidak kering.

6. Ambil satu bagian adonan B, gilas dengan rolling pin. Kemudian letakkan adonan A di atas adonan B yang sudah dipipihkan, bungkus adonan A.

Gilas lagi dengan rolling pin. Lalu lipat hingga berbentuk kotak. Lakukan sampai semua adonan habis.

7. Siapkan isian. Belah bagian tengah pisang jangan sampai terputus, masukkan potongan keju dan potongan coklat batang.

Lalu, ambil adonan, pipihkan dengan rolling pin. Masukkan isian pisang, cokelat, keju. Lipat, bungkus isian dengan adonan.

Baca Juga: Pernah Viral! Roti Gulung Abon Cocok Jadi Ide Usaha, Rasanya Tak Kalah Enak dengan Bakery Terkenal, loh!

8. Siapkan loyang kue kering. Olesi dengan margarin. Susun adonan pisang bolen di atas loyang.

Olesi bagian atasnya dengan kuning telur. Beri 10 adonan pisang bolen dengan topping cokelat meses dan 10 sisanya beri topping keju parut.

9. Panaskan oven terlebih dahulu agar panas merata. Masukkan loyang ke dalam oven lalu panggang dengan api atas dan bawah selama 45 menit dengan suhu 150 derajat celcius.

Jika sudang matang, tampilannya kecokelatan, keluarkan dari oven.

Baca Juga: Jadi Primadona Saat Bulan Ramadhan, Ternyata Begini Khasiat Istimewa Kolang-kaling Bagi Kesehatan!

Dinginkan, lepaskan pisang bolen dari loyang. Nah, pisang bolen mini siap disantap. Rasanya enak, isiannya mantap, kulitnya juga garing lembut, toppingnya juga menggoda.

Pisang bolen ini bisa disajikan untuk arisan atau acara lainnya. Tata di piring atau masukkan ke dalam snack box.

Untuk ide jualan takjil, masukkan pisang bolen mini ke dalam plastik mika. Isi empat biji, pasti laris manis.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Tags

Terkini

Terpopuler