Pakai Skincare Tetap Tidak Glowing? 8 Makanan Ini Wajib Kamu Konsumsi

22 Februari 2023, 19:13 WIB
Ilustrasi - Enam makanan yang wajib dikonsumsi untuk mendapatkan wajah glowing /Pixabay/bdreen

BERITASUKOHARJO.com - Skincare dapat membantu wajah menjadi glowing. Namun, supaya dapat wajah glowing yang alami, kamu bisa konsumsi enam makanan ini. Dijamin kamu tidak bergantung pada skincare lagi.

Wajah yang terus bergantung pada skincare tidak baik untuk kesehatan kulit wajah. Oleh karena itu, wajib kamu konsumsi enam makanan ini agar glowing alami.

Mengonsumsi makanan sehat yang seimbang akan memberikan nutrisi penting pada kulit. Kulit akan terlihat glowing dan lembut. Jadi tidak hanya skincare yang dibutuhkan oleh wajah kamu, tapi juga makanan yang kamu konsumsi.

Baca Juga: Resep Kue Simpel Tanpa Coklat Batang dan Tepung, Bahan Ekonomis Cocok Isi Toples Lebaran

Dilansir BeritaSukoharjo.com dari berbagai sumber, berikut enam makanan yang wajib dikonsumsi untuk mendapatkan wajah glowing.

1. Sayur

Sayur mengandung serat yang berfungsi untuk memaksimalkan nutrisi yang akan diantarkan ke seluruh sel termasuk kulit.

Jika usus kamu tidak mendapatkan serat yang baik, maka usus mengantarkan sel-sel tidak baik. Hal ini penyebab orang sering mengalami jerawatan dan kulit jadi sensitif.

Untuk itu, perlu diperhatikan cara memasak sayur yang baik untuk mendapatkan serat. Kamu cukup merendam sayur ke dalam air mendidih selama 1 sampai 2 menit.

Baca Juga: Modal 2 Butir Telur Jadi 44 Buah Bolu Mekar, Resep Ide Usaha Snack Box Cantik Menawan Anti Gagal Tidak Amis

2. Memakan Karbo yang Baik

Contoh karbo yang baik kamu konsumsi agar wajah glowing adalah oats, ubi, segala jenis ketela, roti gandum, spaghetti, gandum, jagung, nasi merah, nasi coklat, nasi hitam, dan singkong.

Semua jenis makanan tersebut mengandung serat yang dapat menghindarkan kulit berminyak.

3. Protein Nabati

Makanan protein nabati ini sebaiknya jangan kamu goreng tapi direbus. Jika kamu goreng, maka minyak goreng yang terkandung dalam makanan tersebut menyebabkan kulit berjerawatan dan kulit kering.

Baca Juga: Butuh 5 Menit Langsung Jadi Minuman Segar dan Manis, Cocok Jadi Ide Jualan Laris yang Untung Banyak

Contoh makanan berprotein nabati adalah tahu, tempe, kedelai jepang, almond, bayam, brokoli, kentang, dan alpukat.

4. Konsumsi Buah-buahan

Konsumsi buah-buahan sangat bermanfaat untuk kesehatan kulit. Namun harus perhatikan gula yang terkandung dalam buah-buahan. Jika gula di dalam buah tinggi maka bisa
menyebabkan jerawat.

Contoh buah-buahan yang sehat untuk kulit adalah delima, jeruk, apel, kiwi, pisang, dan pepaya.

5. Healthy Fat

Healthy fat berfungsi untuk menjaga kadar air pada kulit. Buah yang bagus adalah mengandung lemak omega 3 dan vitamin yang memberikan glowing dari dalam.

Baca Juga: Bukan Ayam! Pakai Resep dan Bahan Ini Jadi Makanan ala Drakor, Modal Hemat Tapi Rasa Sangat Nikmat

Contoh makanan yang bagus kamu konsumsi untuk healthy fat adalah kacang ijo, kacang merah, kacang hitam, dan biji chia seed.

6. Makan Produk Fermentasi

Produk fermentasi bagus untuk usus karena mengandung bakteri baik yang memperbaiki dan mempermudah kinerja usus.

Contoh makanan fermentasi adalah yogurt yang rendah gula, kimchi dan tempe.

Baca Juga: Begini Cara Membuat Kerang Hijau agar Rasanya Tidak Amis, Pakai Saus Singapore Rasanya Lebih Lezat!

7. Mengandung Vitamin E

Kulit wajah membutuhkan vitamin E agar tampak lembut. Contoh makanan yang bisa dikonsumsi agar kulit wajah kamu lembab adalah biji matahari.

Biji matahari memiliki kandungan Vitamin E yang tinggi untuk melembabkan kulit wajah secara alami. Selain itu, terdapat kandungan asam lemak dan antioksidan yang dapat melawan bakteri penyebab jerawat.

8. Makan Seafood

Makan seafood sangat bagus untuk kesehatan kulit wajah. Omega 3 yang ada dalam seafood dapat merangsang produksi kolagen.

Kolagen bermanfaat untuk mempertahankan elastis kulit agar terhindar dari penuaan dini. ***

Editor: Klara Delviyana

Tags

Terkini

Terpopuler