Manfaatkan Roti Tawar dengan Resep Sederhana Ini! Siapa Sangka Bisa Jadi Ide Jualan yang Laris Manis

31 Januari 2023, 20:08 WIB
Kreasikan roti tawar jadi makin lezat /Tangkap layar YouTube.com/tri pujis

BERITASUKOHARJO.com – Siapa nih yang masih punya stok roti tawar banyak? Kalau iya, mending mari diolah lagi jadi makanan lezat.

Cukup pakai resep sederhana, roti tawar biasa makin jadi primadona. Bahkan bisa untuk ide jualan juga, lho. Mantap sekali, kan?

Kemas roti tawar dengan saus yang enak akan laris manis diserbu pembeli. Siapa sangka kalau resep sederhana malah datangkan untung.

Baca Juga: Cantik dan Manis! Resep Kue Getas, Jadi Cemilan di Rumah atau Ide Jualan Cocok Banget, Jadi Dua Warna Menarik

Berikut BeritaSukoharjo.com rangkum resep membuat membuat masakan sederhana untuk ide jualan dari YouTube tri pujis.

Bahan-Bahan:

6 lembar roti tawar

2 butir telur

7 sdm susu cair

1 sdt gula

1/4 sdt garam

margarin secukupnya

Bahan Saus:

2 sdm gula

1 saset kental manis

300 ml susu cair

1 sdm tepung maizena larutkan dalam 50 ml air

1/2 sdm margarin

Baca Juga: Resep Cake Potong Modal Ekonomis Hasil Super Menarik, Cocok Banget Jadi Ide Jualan Snack Box Kekinian

Langkah Pembuatan:

1. Awalnya, mari siapkan bahan-bahan. Buat kocokan telur memakai 2 butir telur ayam di mangkuk bersih.

2. Lalu, tambahkan 7 sdm susu cair ke kocokan telur. Beri juga ½ sdm margarin dan ¼ sdt garam. Aduk rata memakai garpu.

3. Masukkan ½ sdm margarin ke dalam teflon. Nyalakan api dan biarkan sampai meleleh. Sementara itu celupkan roti tawar ke kocokan telur.

Baca Juga: Bukan Sembarang Siomay tapi Ini dengan Ayam Nori, Cocok Jadi Ide Jualan yang Untung Banyak

4. Setelah itu, taruh roti tawar ke teflon yang sudah panas. Panggang sambil dibolak-balik hingga nanti berubah warna menjadi kecoklatan.

5. Kalau roti sudah matang, maka bisa diangkat. Lanjut panggang roti tawar yang lain sampai selesai.

6. Kemudian, potong roti tawar panggang jadi kotak sesuai selera. Sisihkan potongan roti tawar dan buat saus dahulu.

Baca Juga: Wow, Ubi Jalar Dicampur Gula Aren Jadi Cemilan Super Mantap! Ekonomis, Bikinnya Mudah, Enaknya Kebangetan

7. Gunakan panci. Campur 2 sdm gula pasir, 2 saset kental manis, dan 300 ml susu cair. Aduk rata semua bahan.

8. Rebus larutan susu cair memakai api sedang. Masukkan larutan tepung maizena dan ½ sdm margarin. Aduk-aduk.

9. Masak saus sampai nanti mengental. Setelah itu, bisa matikan api dan tunggu hingga suhunya turun.

Baca Juga: Ide Jualan Nasi Uduk Khas Singapore dan Malaysia atau Nasi Lemak dengan Resep Simple, Cuma Pakai Rice Cooker

10. Siapkan wadah bersih. Masukkan potongan roti tawar. Lalu, tuang dengan saus yang telah dibuat. Beri secukupnya. Anda juga bisa menambahkan keju parut atau meses.

11. Biar makin nikmat, simpan di kulkas dahulu.

Itulah cara mudah mengolah kembali roti tawar menjadi makanan lezat yang juga cocok buat ide jualan.

Simak terus BeritaSukoharjo.com untuk mendapatkan informasi mengenai resep makanan kekinian, lezat, dan tentunya disukai orang-orang.***

Editor: Nurul Ripna Astuti

Tags

Terkini

Terpopuler