Buat Begini dan Tambahkan 1 Bahan Ini, Cake Putu Ayu Gula Merah Jadi Lebih Istimewa, Simak Resep Lengkapnya!

26 Januari 2023, 11:19 WIB
Resep cake putu ayu gula merah istimewa /YouTube Cooking with Hel.

BERITASUKOHARJO.com – Bosan dengan tampilan putu ayu gula merah yang begitu-begitu saja? Jika ingin yang berbeda, yuk simak cara buatnya.

Agar lebih istimewah, coba bikin cake putu ayu gula merah seperti yang ada di artikel ini. Tampilannya lebih terlihat cantik dan menggiurkan, kalau dibuat sebagai ide jualan pasti banyak yang naksir.

Apalagi kalau cake putu ayu gula merah yang akan kamu buat ditambahkan dengan satu bahan ini rasanya semakin enak dan nampol, plus tekstur yang lembut dan manis.

Jika ingin mengetahui tambahan bahan apa yang digunakan agar cake putu ayu gula merah semakin istimewa dan enak, simak sampai selesai resep di bawah ini.

Baca Juga: Pedasnya Nampol! Resep Sambel Goreng Krecek Ini Cocok Jadi Pendamping Gudeg

Dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Cooking with Hel, berikut ini resep dan cara membuat cake putu ayu gula merah yang istimewa. 

Bahan-Bahan:

- 6 butir telur

- 350 gr gula pasir

- 1 sdt sp / ovalet

- 375 gr tepung terigu

- santan 375 ml

- 1,5 sdt pasta pandan

- 150 gr gula merah, sisir halus

- ½ butir kelapa parut

- ½ sdt garam

- ¾ sdm tapioka

Baca Juga: Resep Telur Bumbu Bali, Menu Simple yang Super Enak, Siap-Siap Jadi Lauk Favorit Keluarga

Cara Membuat:

1. Langkah pertama masukkan ½ butir kelapa parut ke loyang atau wadah.

2. Tambahkan ½ sdt garam dan ¾ sdm tapioka. Aduk hingga tercampur rata.

3. Siapkan kukusan, lalu kukus kelapa parut selama 15 menit.

4. Kemudian siapkan loyang dengan diameter 24 cm, lalu oles dengan minyak tipis-tipis.

5. Setelah dikukus, masukan kelapa parut ke dalam loyang atau cetakan secara merata dengan cara ditekan-tekan hingga padat.

Baca Juga: Masakan Tahu Tempe ala Desa Justru Jadi Bintang Utama, Lezatnya Buat Ketagihan Makan

6. Langkah selanjutnya, siapkan wadah lalu masukkan 5 butir telur, 530 gr gula pasir, dan 1 sdt sp/ovalet.

7. Mixer semua bahan tersebut hingga tercampur mengembang, pucat, dan berjejak.

8. Masukkan separuh tepung terigu, lalu mixer dengan kecepatan rendah hingga tercampur rata saja. (agar tepung lebih halus, boleh diayak dulu).

9. Setelah tepung tercampur rata, masukkan sisa tepung dan mixer kembali.

Baca Juga: Resep Brudel Cake Cuma 1 Telur, Tanpa Oven, Ide Cemilan Kumpul Arisan atau Buat Tamu

10. Sambil dimixer, masukkan 375 ml santan secara perlahan dan 1,5 sdt pasta pandan. Setelah dimixer, aduk adonan menggunakan spatula untuk memastikan adonan tercampur rata.

11. Tuang adonan ke cetakan hingga sepatuh cetakan.

12. Panaskan kembali kukusan, lalu kukus kelapa parut dan adonan selama 10-15 menit.

13. Setelah 15 menit, taburi 150 gr gula merah yang sudah disisir di atas adonan dan tuang sisa adonan hingga penuh.

Baca Juga: Sederhana tapi Cantik Hasilnya, Resep Roti Goreng Wijen Isi Coklat yang Bakal Laris Banget Jadi Ide Jualan!

14. Kukus kembali selama 30 menit atau sampai matang.

15. Jika sudah matang, keluarkan dari kukusan dan tunggu hingga tidak terlalu panas kemudian keluarkan dari loyang.

16. Kini cake putu ayu gula merah siap untuk disajikan.

Nah, itulah resep dan cara membuat cake putu ayu gula merah jadi lebih istimewah dengan tambahan satu bahan saja. Mudah dan menggiurkan, bukan? Selamat mencoba.***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Tags

Terkini

Terpopuler