Bosan Goreng Ayam? Resep Ayam Betutu Akan Jadi Solusi Tepat, Rasa Lezat Melekat Buat Boros Nasi

23 November 2022, 19:27 WIB
Resep ayam betutu /YouTube tri pujis

BERITASUKOHARJO.com – Kalau goreng ayam terus, pasti akan bosan bukan? Nah, solusinya coba resep lain. Ada ayam betutu yang lezat, nih.

Nama ayam betutu mungkin sudah tidak asing, karena memang makanan satu ini bakal jadi solusi tepat olah ayam. Rasa lezat melekat dan meresap sampai dalam.

Makan nasi hangat dengan ayam betutu bakal buat boros nasi. Jadikan menu lauk harian yang akan disukai keluarga.

Berikut BeritaSukoharjo.com kutip resep ayam betutu dari Jangkara.com, sebelumnya telah tayang dengan judul Ayam Betutu Lezat Buat Nagih, Ini Resep Mudah Memasaknya! Keluarga Pasti Suka.

Baca Juga: Walau Tanpa Minyak, Masakan Sederhana Ini Tetap Lezat Sampai Buat Nagih, Intip Resep Selengkapnya!

Bahan-Bahan:

1 kg paha ayam
1 sdt lada bubuk
1 sdt ketumbar bubuk
1 sdt kunyit bubuk
1 bungkus terasi instan
1 sdt garam
1 sdt kaldu bubuk
3 sdt gula pasir
3 lembar daun jeruk
400 ml air

Bumbu halus:

8 siung bawang merah
4 siung bawang putih
1 ruas lengkuas
1 ruas kencur
2 batang serai
20 cabai merah keriting
10 cabai rawit
2 kemiri

Baca Juga: Ternyata Masak Sayap Ayam dengan Bumbu Pedas Jadi Super Lezat, Lauk yang Bikin Lahap Makan, Wajib Coba!

Cara Membuat:

1. Siapkan 6 potong paha ayam sebagai bahan utama. Cuci bersih dan pastikan tidak ada darah menempel.

2. Siapkan bahan lain. Potong kecil 8 siung bawang merah dan 4 siung bawang putih. Iris tipis 1 ruas lengkuas dan 1 ruas kencur. Potong 1 batang serai.

3. Potong juga 20 buah cabai merah keriting dan 10 buah cabai rawit. Anda bisa menyesuaikan jumlah cabai dengan selera masing-masing.

4. Haluskan semua bahan bumbu yang sudah disiapkan. Boleh memakai ulekan atau blender. Haluskan secara kasar saja, jangan terlalu halus.

Baca Juga: Tanggal Tua Tetap Makan Enak, Resep Tumis Tahu Kacang Panjang Saus Tiram Nagih Banget, Ide Lauk Ekonomis

5. Tuang minyak secukupnya ke wajan. Tunggu sampai panas. Masukkan bumbu halus yang sudah dibuat. Tumis sampai matang.

6. Kemudian, tuang 400 ml air dan aduk sampai rata. Tambah 1 sdt lada bubuk, 1 sdt ketumbar bubuk, 1 sdt kunyit bubuk, 1 bungkus terasi kecil, 1 sdt garam, 1 sdt kaldu bubuk, dan 3 sdt gula pasir.

7. Untuk menambah aroma, tambah robekan daun jeruk. Aduk semua bahan sampai tercampur rata.

8. Masukkan paha ayam. Pastikan terendam air semua. Tutup wajan dan masak sampai empuk. Sesekali bisa dibuka untuk diaduk.

Baca Juga: Nasi Sepiring Gak Cukup! Begini Cara Mudah Masak Telur dengan Bumbu Spesial, Jarang Ada yang Tahu

9. Tunggu sampai ayam empuk dan kuah menyusut. Cek tingkat kematangan ayam maupun rasa. Jika sudah pas bisa matikan api.

10. Ayam betutu siap disajikan sebagai menu spesial.

Terus ikuti berita terbaru hanya di BeritaSukoharjo.com dengan menyalakan notifikasi. Anda akan menjadi yang pertama mengetahui tiap ada informasi terbaru.***

Editor: Nurul Ripna Astuti

Sumber: Jangkara.com

Tags

Terkini

Terpopuler