Modal Kentang dan Tepung Jadi Donat Empuk dan Lembut, Satu Resep Dapat 18 pcs, Cocok untuk Ide Jualan Cemilan

23 November 2022, 15:15 WIB
Resep ide jualan cemilan donat kentang yang empuk dan lembut /YouTube Nophy kitchen

BERITASUKOHARJO.com – Punya kentang dan tepung? Jangan dianggurin! Yuk, olah kedua bahan ini jadi cemilan yang enak!

Untuk resep mengolah kentang dan tepung, kamu bisa membuatnya menjadi cemilan donat. Tenang saja, membuat donat kentang ini sangat mudah.

Hanya dengan satu resep saja, kamu bisa mendapatkan 18 pcs donat kentang yang enak, empuk, dan lembut, cemilan manis ini juga sangat cocok untuk ide jualan.

Untuk menarik minat pembeli, kamu harus membuat ide jualan donat kentang ini terlihat enak dari tampilannya, misalnya kamu bisa menambahkan berbagai toping diatasnya.

Untuk lebih lengkapnya, kamu bisa simak resep donat kentang dari rangkuman di bawah ini yang telah dilansir BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Nophy kitchen.

Baca Juga: Wah, Cemilan Tradisional Olahan Ubi Ungu Naik Level Dicampur Bahan Ini, Auto Laris Jadi Ide Jualan Kekinian!

Bahan-bahan:

250 gr tepung terigu protein tinggi

25 gr susu bubuk

50 gr gula pasir

2 sdt ragi instan

2 kuning telur

100 gr kentang kukus dihaluskan

40 gr margarin

1/2 sdt garam

60 ml air dingin

Topping:

200 gr dark cooking chocolate dilelehkan

Coklat meses secukupnya

Butter cream

Biskuit coklat

Baca Juga: Cuma 4 Bahan! Ide Jualan 2000an Modal Tipis Untung Berlapis, Cemilan Sate Pisang Selimut Pasti Jadi Rebutan

Berikut cara membuat donat kentang:

1. Siapkan 250 gram tepung terigu protein tinggi, lalu masukkan ke dalam bowl mixer, tambahkan 25 gram susu bubuk, 50 gram gula pasir.

2. Masukkan juga 100 gram kentang yang sudah dikukus dan dihaluskan, 2 sdt ragi instan, 2 butir kuning telur.

3. Tuang air dingin sebanyak 60 ml, lalu mixer semua bahan sampai tercampur rata dan sampai setengah kalis.

4. Setelah setengah kalis, matikan sementara mixer, lalu masukkan ½ sdt garam, 40 gram margarin, kemudian mixer kembali adonan donat sampai teksturnya kalis dan elastis.

5. Setelah selesai dimixer dan adonan sudah kalis elastis, lalu bulatkan dan pindahkan ke dalam wadah, kemudian tutup wadah dengan plastik wrap dan diamkan adonan donat selama 45-60 menit sampai mengembang.

6. Setelah adonan didiamkan selama 60 menit dan sudah mengembang, buka plastiknya dan kempiskan adonan donat.

7. Setelah itu, bagi adonan jadi beberapa bagian yang masing-masing beratnya 30 gram, lalu bulat-bulatkan dan sisihkan.

Baca Juga: Masak Tempe jadi Menu Makan Siang Paling Simple Saat Tanggal Tua, Resep Mudah Rasanya Lebih Enak dari Daging

8. Ambil satu per satu adonan donat kentang, lalu gulingkan ke dalam tepung terigu, lubangi bagian tengah adonan donat, lakukan sampai selesai, sisihkan di kertas roti.

9. Setelah semua selesai dibentuk, lalu tutup donat kentang dengan kain bersih, diamkan selama 30 menit sampai mengembang di suhu ruang.

10. Setelah mengembang, buka kain tersebut dan donat kentang siap untuk digoreng.

11. Siapkan dan panaskan minyak secukupnya di dalam wajan, lalu masukkan adonan donat kentang, goreng sampai matang.

12. Setelah matang, angkat dan tiriskan terlebih dahulu donat kentang.

13. Ambil satu per satu donat, lalu celupkan ke dalam coklat batang yang sudah dilelehkan, kemudian tempelkan ke coklat meses.

14. Setelah itu, hias bagian atasnya dengan diberi toping butter cream dan juga biskuit coklat.

15. Cemilan donat kentang sudah siap dijual.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: YouTube Nophy kitchen

Tags

Terkini

Terpopuler