Pasta Jangan Direbus Biasa, Olah Jadi Ide Jualan yang Menguntungkan, Kejunya Meleleh

14 November 2022, 21:24 WIB
Resep ide jualan pasta keju /YouTube Dapur Riara.

BERITASUKOHARJO.com – Seperti diketahui, pasta merupakan salah satu makanan yang berasal dari Italia dan biasanya selalu direbus untuk jadi masakan yang enak.

Namun, kali ini pasta jangan hanya direbus biasa saja, melainkan jadikan olahan menarik yang bisa dijadikan ide jualan.

Ya, ide jualan dari pasta ini adalah sate pasta keju leleh. Pembuatannya dijamin anti ribet dan bahannya sederhana.

Baca Juga: 8 Manfaat Buah-Buahan Bagi Kesehatan Tubuh Kita, Salah Satunya Bisa Mengobati Liver

Belum lagi sate pasta ini dikombinasikan dengan keju leleh di atasnya yang pastinya menggugah selera.

Penasaran cara membuat sate pasta keju leleh yang bisa dijadikan ide jualan ini?

Simak artikel yang sudah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Dapur Riara untuk mengetahui olahan pasta ini hingga akhir!

Baca Juga: Olahan Tahu Kecap Pedas Simpel Banget, Bikin Sekeluarga Lahap Makan dan Nasi Sebakul Cepat Habis!

Bahan-Bahan:

150 gr pasta penne rigate

Saus spaghetti bolognese

Keju mozzarella atau keju melted

½ sdt garam

1 sdm minyak

Tusuk sate

Topping:

Saus sambal

Saus mayonnaise

Baca Juga: Bukan Mie! Olahan Kentang dengan Bumbu Bawang Putih Ini Kenyal Banget, Manis Pedas Jadi Satu Dijamin Ketagihan

Cara Pembuatan:

1. Tahap pertama membuat sate pasta keju leleh adalah dengan mendidihkan air terlebih dahulu.

2. Kemudian tambahkan ½ sdt garam dan 1 sdm minyak lalu aduk rata.

3. Setelah itu, masukkan 150 gr pasta penne rigate dan rebus selama 10-12 menit atau sampai mengembang dan matang. Angkat dan tiriskan jika sudah matang lalu biarkan dingin dulu.

4. Jika sudah dingin ambil tusuk sate lalu tusuklah pasta yang sudah dingin. Satu tusuk sate berisi 10 buah pasta.

Baca Juga: Bolu Gulung Chocolatos Sederhana, Anti Gagal untuk Ide Jualan, Pakai 1 Telur Saja Lembut , Gimana Resepnya?

5. Sekarang ambil wadah lalu tuangkan saus spaghetti bolognese ke dalamnya.

6. Ambil sate pasta lalu olesi dengan saus spaghetti bolognese sampai merata semua bagiannya.

7. Olesilah semua sate pasta dengan saus spaghetti bolognese dan pastikan sampai merata semua bagiannya.

8. Selanjutnya panaskan teflon anti lengket menggunakan api sedang kecil dan tidak perlu menggunakan minyak.

9. Jika sudah panas, taruhlah sate pasta di atas teflon dan panggang. Jangan lupa untuk dibalik agar matangnya merata.

Baca Juga: Wow, Singkong Murah Naik Level Dibuat Cemilan Ide Jualan Begini, Isiannya Nampol Bikin Nagih, Auto Laris!

10. Setelah itu, taburi parutan keju mozzarella di atas sate pasta. Jika tidak memiliki keju mozzarella bisa menggunakan parutan keju melted.

11. Tutuplah teflon dan masak hingga 2 menit agar keju meleleh secara sempurna di atas sate pasta.

12. Setelah keju meleleh secara sempurna di atas sate pasta, angkat dan sajikan.

13. Sekarang berikan saus sambal dan saus mayonnaise di atas sate pasta supaya rasanya lebih lezat lagi.

Baca Juga: Bukan Dadar Gulung Biasa, Ini Kombinasi Pisang dan Chocolatos! Coklatnya Legit, Cocok Jadi Ide Jualan

14. Sate pasta keju leleh sudah siap untuk dikonsumsi!

Dari resep ini setidaknya dapat dihasilan 5 buah sate pasta keju leleh yang siap untuk dijual. Berapa buah pasta yang ada di dalam satu tusuk sate disesuaikan sesuai selera masing-masing.

Sate pasta ini cocok banget jadi ide jualan masa kini karena masih belum banyak yang jual. Rasanya dijamin bikin ketagihan dan akan jadi bisnis menguntungkan. ***

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: YouTube Dapur Riara

Tags

Terkini

Terpopuler