Cara Buat Bubur Sumsum Pandan Super Lembut dan Enak, Cocok untuk Ide Jualan Laris Manis Modal Ekonomis

6 November 2022, 13:57 WIB
resep dan cara buat bubur sumsum pandan /YouTube idha tiya

BERITASUKOHARJO.com - Kalau kamu sedang mencari ide jualan modal ekonomis dan banyak peminatnya, coba buat bubur sumsum pandan yang lembut dengan resep ini.

Selain lembut, bubur sumsum pandan yang dimasak dengan resep ini juga harum dan dijamin enak. Pastinya pembeli akan suka.

Bubur sumsum pandan ini dilengkapi dengan saus gula merah dan kuah santan yang menambah cita rasa masakan untuk ide jualan ini.

Baca Juga: Astaga Enaknya, Pantas Cemilan Olahan Pisang Ini Laris Manis, Ide Jualan Modal Ekonomis dan Mudah Dibuat

Nah, langsung saja simak resep bubur sumsum pandan yang super lembut dan enak berikut ini sebagaimana BeritaSukoharjo.com rangkum dari kanal YouTube idha tiya.

Bahan kuah gula merah:

- 200 gram gula merah
- 50 gram gula pasir
- 1 sdt garam
- 150 ml air

Bahan bubur sumsum:

- 100 gram tepung beras
- 3 sdm tepung tapioka
- 50 gram gula pasir
- 1 sdm garam
- 800ml santan
- larutan air pandan (13 lembar daun pandan dicampur 250 ml air)

Bahan santan kental:

- 250 ml santan cair
- 1 bungkus santan instan
- 1 sdt garam
- 1 sdm gula pasir
- 2 lembar daun pandan

Baca Juga: Ikan Nila Dimasak dengan Daun Kemangi Berkuah Begini Enak Banget, Lauk Makan Ekonomis dan Anti Membosankan

Cara Membuat:

1. Siapkan wajan, masukkan gula merah yang sudah disisir, gula pasir, garam, dan air. Aduk rata dan masak sampai larutan gula merah mendidih dan berbuih.

2. Setelah larutan gula merah berbuih, matikan kompor dan pindahkan ke dalam wadah sambil disaring. Sisihkan.

3. Selanjutnya buat bubur sumsum. Masukkan jus pandan, santan, tepung beras, tepung tapioka, gula pasir, dan garam ke dalam wajan atau panci. Aduk rata sampai bahan-bahan kering larut.

4. Masak adonan bubur sumsum dengan api kecil sampai mengental sambil terus diaduk. Lanjutkan masak bubur sumsum sampai meletup-letup. Jika sudah, angkat dan sisihkan.

Baca Juga: Wah, Ngiler Banget! Ternyata Ide Jualan dengan Roti Meses Keju Lumer Bisa Laku Keras, Auto Untung Banyak

5. Untuk kuah santan, masukkan santan cair, santan kental instan, gula pasir, garam, dan daun pandan ke dalam panci atau wajan. Masak dengan api kecil sambil diaduk terus.

6. Siapkan cup plastik ukuran 300 ml. Masukkan saus gula merah terlebih dahulu sebanyak satu sendok sayur.

7. Lalu, masukkan tiga sendok sayur bubur sumsum sampai cup plastik hampir terisi penuh.

8. Terakhir, masukkan satu sendok sayur kuah santan.

9. Nah, bubur sumsum pandan yang super lembut dan enak siap disajikan dan disantap. Bisa juga langsung dikemas untuk dijual.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: YouTube idha tiya

Tags

Terkini

Terpopuler