Resep Pepes Ayam Kemangi ala Sunda, Enak, Gurih, dan Wangi, Menu Sehat dan Bikinnya Mudah Banget, Buruan Coba!

20 Oktober 2022, 12:00 WIB
Resep pepes ayam kemangi ala Sunda yang enak, gurih, dan wangi /YouTube Ceceromed Kitchen

BERITASUKOHARJO.com – Kamu bosan dengan olahan ayam goreng? Jika bosan, coba kamu masak pepes ayam kemangi dari resep berikut ini, pasti suka.

Adapun resep menu pepes ayam kemangi ini dibuat ala Sunda, dijamin membuatnya mudah banget dan hasilnya enak, gurih, dan wangi khas dari kemangi.

Selain itu, menu pepes ayam kemangi ala Sunda ini merupakan menu yang sehat, sehingga sangat cocok untuk dibuat untuk menu harian keluarga.  

Yuk, langsung saja kita intip seperti apa resep dan cara membuat menu pepes ayam kemangi ala Sunda ini, berikut penjelasannya yang telah dirangkum BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Ceceromed Kitchen.

Baca Juga: Coba Olah Tape Singkong dengan Kulit Pangsit Jadi Cemilan Istimewa untuk Ide Jualan yang Disukai Anak-Anak

Bahan-bahan:

500 gram ayam

Bumbu yang dihaluskan:

5 siung bawang putih

11 siung bawang merah

5 butir kemiri sangrai

5 cm kunyit

4 cm jahe

4 cm lengkuas

Segenggam cabe rawit merah

Bahan-bahan lainnya:

2 buah tomat ijo

3 batang serai

5 lembar daun salam

2 ikat kemangi

Minyak goreng secukupnya

Air secukupnya

1/2 sdm garam

1/2 sdm gula pasir

1/2 sdt kaldu bubuk

Baca Juga: Bikin Ide Jualan Kekinian dari Olahan Singkong Yuk! Resep Mudah Hasilnya Enak dan Cantik, Pasti Laris Manis

Berikut cara membuat pepes ayam kemangi ala Sunda:

1. Siapkan 500 gram ayam yang sudah dipotong-potong dan dicuci sampai bersih, lalu sisihkan ke dalam wadah.

2. Buat bumbu halus, masukkan ke dalam blender bahan-bahan seperti 5 siung bawang putih, 11 siung bawang merah, 5 butir kemiri, kunyit, jahe, lengkuas, satu genggam cabe rawit, lalu haluskan sampai tercampur rata, sisihkan.

3. Potong-potong tomat hijau, siapkan juga serai yang digeprek, daun kemangi, dan daun salam, sisihkan terlebih dahulu.

4. Siapkan wajan di atas kompor, tuang dan panaskan minyak goreng secukupnya, kemudian masukkan bumbu yang sudah diblender halus, aduk-aduk dan tumis hingga harum dan matang.

5. Setelah bumbunya matang, masukkan potongan ayam, lalu aduk-aduk sampai tercampur rata dengan bumbunya.

6. Masukkan serai dan daun salam, aduk-aduk rata, tambahkan air secukupnya, kaldu ayam bubuk, ½ sdm garam, ½ sdm gula pasir, aduk rata.

Baca Juga: Ini Bukan Bolu, tapi Puding Lumut Mentega yang Lembut dan Gurih, Ternyata Buatnya Mudah, Simak Resepnya!

7. Masak dan ungkep ayam sampai matang dan empuk, serta bumbunya benar-benar meresap, jangan lupa tambahkan potongan tomat hijau supaya ada rasa segar untuk mengimbangi rasa gurih.

8. Setelah matang dan kuahnya menyusut, masukkan daun kemangi secukupnya, aduk-aduk sampai tercampur rata dan masak sebentar.

9. Angkat dan tiriskan ayam, lalu siapkan 3 lembar daun pisang dan letakkan ayam dan bumbunya di atas daun pisang, bungkus dengan rapi.

10. Lakukan proses membungkus daging ayam sampai selesai, sisihkan.

11. Siapkan alat pemanggang, lalu panaskan. Setelah itu, bakar pepes ayam kemangi sampai matang dan daunnya kecoklatan.

12. Setelah matang, angkat dan sajikan pepes ayam kemangi ala Sunda.

Selamat mencoba. ***

Editor: Anggita Kusmadewi

Sumber: YouTube Ceceromed Kitchen

Tags

Terkini

Terpopuler