Resep Timus Singkong Kukus, Cemilan Tradisional Ekonomis yang Wangi dan Manis Menggoda

25 Juli 2022, 15:58 WIB
Resep timus singkong kukus /Instagram @seto_beri

BERITASUKOHARJO.com - Salah satu cemilan tradisional Indonesia yang banyak digemari adalah timus singkong kukus ini.

Sebab, selain ekonomis, cemilan timus singkong kukus bertekstur kenyal ini juga memiliki perpaduan rasa manis dan gurih serta beraroma wangi dari daun pisang yang membungkusnya.

Rasa manis dan gurih pada cemilan timus singkong ini didapat dari gula merah dan kelapa yang terkandung di dalamnya, sehingga membuat ketagihan siapa pun yang menyantap cemilan ini.

Baca Juga: Cuma 10 Menit, Resep Telur Ceplok Asam Manis, Praktis, Super Enak dan Gampang Dibuat

Untuk membuat cemilan timus singkong kukus juga tidak sulit, kamu hanya perlu mencampurkan bahan-bahan yang tertera di resep ini kemudian mengukusnya.

Kamu juga hanya perlu siapkan bahan-bahan sederhana yang mudah ditemui di toko makanan atau pasar terdekat dan tak perlu mengeluarkan banyak uang untuk membeli semua bahannya.

Oleh karena alasan tersebut, kamu juga bisa menjadikan cemilan timus singkong kukus ini sebagai ide jualan dengan modal sedikit namun banyak peminatnya.

Nah, tanpa berlama-lama lagi, mari simak resep timus singkong kukus berikut ini sebagaimana BeritaSukoharjo.com telah rangkum dari kanal YouTube Ruri Aprilia.

Bahan-bahan:

- 1 sdm garam
- secukupnya daun pisang
- ½ butir kelapa atau 200 gr kelapa parut
- ¼ kg gula merah
- 1 kg singkong

Cara membuat:

1. Bersihkan dan potong-potong singkong, kemudian parut hingga halus.

2. Ambil gula merah, kemudian iris tipis-tipis.

Baca Juga: Resep Prol Roti Tawar, Cemilan Kue Cantik nan Lembut yang Cocok Dijadikan Isi Snack Box

3. Siapkan wadah yang besar, masukkan singkong yang sudah diparut, gula merah yang sudah diiris tipis-tipis, kelapa parut, dan garam. Aduk semua hingga bahan tercampur rata.

4. Ambil panci dan beri air untuk persiapan mengukus. Panaskan kukusan.

5. Sobek-sobek daun pisang menjadi potongan kecil dan potongan besar yang lebar.

6. Ambil sekitar satu setengah sendok makan adonan timus, kemudian siapkan lembar daun pisang yang besar dan kecil, jadi kita memakai dua lapis daun pisang untuk membungkusnya.

7. Masukkan adonan timus ke tengah bagian dalam daun pisang, kemudian bentuk adonan dengan membentuk gerakan menggulung hingga membentuk timus pada umumnya.

Baca Juga: Rahasia Cara Menyimpan Tahu Putih agar Tahan Lama Berminggu-Minggu Tanpa Kulkas

8. Rapikan juga bagian ujung adonan yang sudah dibentuk agar rapi, jika sudah terbentuk, gulung daun pisang membungkus adonan. Lalu lipat bagian ujung, lipat bagian atas terlebih dahulu baru ke bawah.

9. Ulangi memasukkan dan menggulung adonan hingga adonan habis.

10. Masukkan timus ke dalam kukusan dan kukus selama 40 menit. Angkat timus dan pindahkan ke wadah.

11. Bersihkan timus dari uap dan timus singkong kukus siap disantap.

Nah, demikian resep timus singkong kukus sebagai cemilan tradisional manis bertekstur kenyal serta beraroma wangi yang banyak digemari di Indonesia. Selamat mencoba.***

Editor: Sekar Widyaningrum

Sumber: YouTube Ruri Aprilia

Tags

Terkini

Terpopuler