Resep Telur Ceplok Balado, Menu Rumahan Sederhana untuk Tanggal Tua yang Maknyus Banget

20 Juli 2022, 16:30 WIB
resep telur ceplok pedas /YouTube fluffy kasih

BERITASUKOHARJO.com - Membuat menu enak di penghujung bulan, ternyata, bisa saja dilakukan dengan memakai bahan-bahan sederhana dan tentunya menghasilkan rasa yang enak.

Salah satu menu enak di tanggal tua, kamu bisa untuk coba membuat telur ceplok balado yang mempunyai resep simpel ini.

Selain enak dan dibuat dari bahan-bahan sederhana, telur ceplok balado sangat mudah dibuat, bahkan untuk kamu yang baru belajar masak.

Tak perlu khawatir akan gagal dalam membuat telur ceplok balado, kamu hanya perlu mengikuti resep dan cara membuatnya di artikel ini.

Tentunya, resep ini juga tidak membutuhkan banyak alat untuk membuat telur ceplok balado. Nah, jadi menu telur ceplok balado ini juga sangat cocok dibuat oleh anak kos yang ingin makan enak, namun tetap irit.

Baca Juga: Resep Chicken Wings Gurih dan Crunchy, Anti Gagal

Kamu juga bisa menyesuaikan banyaknya telur ceplok balado dan jumlah bahan yang ingin kamu buat dengan memakai resep ini. 

Nah, mari simak resep telur ceplok balado yang BeritaSukoharjo.com telah angkum dari kanal YouTube Selera Dapur Kita.

Bahan-bahan:

10 butir telur

1 sdt gula merah

Garam dan kaldu jamur secukupnya

10 buah cabai rawit

15 buah cabai merah keriting

Baca Juga: Lirik Lagu ‘Rain Day’ - NCT U dalam Proyek SM STATION : NCT LAB

8 siung bawang merah

3 siung bawang putih

Cara membuat:

1. Pecahkan telur dan goreng menjadi telur ceplok terlebih dahulu. Jika sudah, angkat dan tiriskan.

 

2. Siapkan cabai rawit, cabai merah, bawang merah, dan bawang putih. Rebus semua bahan ini di dalam air mendidih hingga teksturnya matang dan empuk. Angkat dan tiriskan.

 

3. Haluskan cabai rawit, cabai merah, bawang merah, dan bawang putih dengan blender. 

 

4. Panaskan minyak, tumis bumbu yang sudah dihaluskan sampai matang dan harum. Jangan lupa diaduk agar matang merata.

 

5. Tambahkan garam, gula pasir, dan kaldu ke dalam tumisan bumbu, aduk hingga semua bumbu tercampur rata.

Baca Juga: Resep Buntut Goreng Kremes Sambal Balado, Dijamin Bikin Ketagihan

 

6. Masukkan telur ceplok ke dalam tumisan bumbu. Aduk dan pastikan seluruh telur tercampur dengan bumbu.

 

7. Tuang sedikit air ke tumisan telur ceplok, aduk-aduk dan masak hingga air mendidih dan bumbu meresap ke dalam telur.

 

8. Jika sudah, matikan api, lalu angkat dan sajikan telur ceplok balado.

Nah, demikian resep telur ceplok balado, sajikan menu ini selagi hangat, ya.

Dijamin, telur ceplok balado ini enak sekali dimakan bersama nasi hangat. 

Kamu juga bisa sesuaikan tingkat kepedasan dengan menambahkan atau mengurangi jumlah cabai, ya. Selamat mencoba.***

Editor: Klara Delviyana

Sumber: YouTube Selera Dapur Kita

Tags

Terkini

Terpopuler