3 Amalan Ringan di Bulan Puasa yang Mendatangkan Pahala, Sangat Dianjurkan Rasulullah SAW

- 24 Maret 2023, 16:45 WIB
Amalan ringan yang mendatangkan pahala di bulan puasa
Amalan ringan yang mendatangkan pahala di bulan puasa /Freepik/rawpixel.com

Dalam riwayat lain dijelaskan, “Manusia masih berada dalam kebaikan selama mereka menyegerakan berbuka,” (HR. Al-Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: 1 Resep Jadi 20 Kulit Sosis Solo untuk Ide Jualan Takjil Buka Puasa Ramadhan, Dijamin Laku Keras Selalu Ludes!

2. Mengakhirkan Waktu Sahur

Tidak hanya menyegerakan waktu berbuka, mengakhirkan waktu sahur juga merupakan amalan ringan yang sangat dianjurkan selama Bulan Puasa.

Sahur bertujuan agar tubuh tidak terlalu lemah ketika menjalani ibadah puasa seharian.

Anjuran waktu sahur dari Rasulullah SAW yaitu seperti lamanya membaca 50 ayat Al-Quran sampai sebelum adzan Subuh berkumandang. Dalam sebuah hadis dijelaskan:

“Kami pernah makan sahur bersama Rasulullah SAW lalu melaksanakan salat. Anas berkata, Aku bertanya kepada Zaid: ‘Berapa jarak antara adzan dan sahur?’ Rasulullah menjawab: ‘seperti lama membaca 50 ayat,’” (HR. Bukhari dan Muslim).

Baca Juga: Dijual 1000an, Cemilan Berbahan Dasar 500 Gram Singkong ini Cocok Jadi Ide Jualan Takjil, Siap-Siap Tajir

3. Tidak Berbohong dan Berkata Kotor

Pada hakikatnya ibadah puasa tidak hanya sekadar menahan lapar dan haus saja, tetapi juga menahan diri dari perbuatan maksiat dan munkar. Salah satunya yaitu berbohong dan berkata kotor.

Apabila orang yang berpuasa masih berbuat maksiat, berbohong, dan berkata kotor, maka Allah tidak akan menerima puasanya. Hal ini dijelaskan dalam sebuah hadis:

“Orang yang tidak meninggalkan berkata dusta dan berbuat keburukan, maka Allah tidak peduli dengan haus dan lapar yang dia tahan,” (HR. Bukhari).

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x