BIGHIT MUSIC Rilis Pernyataan Terkait Proses Hukum Pelanggaran Hak BTS, Termasuk Pelecehan Seksual, Ada Apa?

- 30 Juni 2022, 10:02 WIB
Potret boygroup K-Pop BTS
Potret boygroup K-Pop BTS / Instagram @bts.bighitofficial.

Pihak BIGHIT MUSIC mengatakan bahwa pihaknya ingin memberikan update terbaru yang terkait dengan proses hukum pelanggaran hak BTS tersebut.

Menurut mereka, baru-baru ini pihaknya bahkan telah mengajukan tuntutan pidana karena adanya unggahan online yang mencemarkan nama baik BTS.

BIGHIT MUSIC pun mengaku bahwa informasi-informasi tersebut berhasil mereka dapatkan dan kumpulkan berkat adanya bantuan penggemar BTS, yaitu ARMY.

Baca Juga: Hani EXID Dilaporkan Berpacaran dengan Psikiater, Karier Yang Jae Woong Ternyata Mengagumkan

"Kami baru-baru ini mengajukan pengaduan pidana tambahan terhadap unggahan bersifat serangan pribadi dan pencemaran nama baik menggunakan informasi baru yang diberikan oleh penggemar (ARMY) serta dikumpulkan melalui inisiatif pemantauan kami," jelas BIGHIT MUSIC.

Mereka menngungkap bahwa ditemukan pula sebuah poster unggahan di media sosial yang berisi penghinaan terhadap BTS.

Oleh karena itu, BIGHIT MUSIC memperketat pemantauan dan bahkan mengajukan tuntutan pidana untuk poster terkait maupun komentar-komentar jahat yang masuk.

Baca Juga: Kocak! Berdiri Bersebelahan dengan D.O. EXO, Ekspresi Lisa BLACKPINK Disorot Netizen: Sampai Merinding!

"Satu poster mengunggah postingan yang berisi penghinaan terhadap artis kami menggunakan lusinan alamat IP berbeda di DC Inside," papar BIGHIT MUSIC.

"Dan kami telah memantau jenis unggahan jahat ini dan mengajukan tuntutan pidana terhadap poster untuk semua unggahan dengan komentar jahat."

Halaman:

Editor: Nurulfitriana Ramadhani

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah