Sehari Dirilis, Album Baru BTS “Proof” Langsung Terjual Hampir 1,5 Juta Kopi

- 10 Juni 2022, 20:31 WIB
album Proof oleh BTS sukses di pasaran
album Proof oleh BTS sukses di pasaran /// Instagram @bts.bighitofficial

BERITASUKOHARJO.com - Pada Jumat, 10 Juni 2022, BTS secara resmi telah merilis album terbaru mereka yaitu “Proof”.

Jika album “Proof” dirilis pukul 9 pagi waktu Korea, MV untuk lagu terbaru BTS berjudul “Yet To Come (The Most Beautiful Moment)” dirilis di hari yang sama pukul 1 siang waktu Korea.

Dikutip BeritaSukoharjo.com dari KBIZoom, album “Proof” terjual 1.449.722 kopi, termasuk 806.899 kopi "Compact Edition" dan 642.823 kopi "Standard Edition" pukul 17:30 waktu Korea di Hanteo Chart.

Baca Juga: Jasad Eril Ditemukan dan akan Dipulangkan, Begini Prosedur Memulangkan Jenazah dari Luar Negeri ke Indonesia

Melihat bahwa toko kaset biasanya buka pukul 10 pagi, bisa dibilang kalau penjualan album BTS “Proof” terjual satu juta kopi hanya dalam waktu setengah hari.

Indikator terbesar dari besarnya fandom K-Pop adalah penjualan album di hari pertama. Berkat penjualan album “Proof” membuktikan bahwa BTS memang grup K-Pop paling populer di dunia.

Padahal menurut Hanteo Chart, penjualan terbanyak di hari pertama sebelumnya juga dipegang oleh BTS dengan album “MAP OF THE SOUL: 7” pada Februari 2020 lalu yang terjual sebanyak 3,37 juta kopi. Sangat mencengangkan bukan?

Baca Juga: V BTS Ungkap Kesulitan yang Dialami Saat Syuting Video Musik Yet To Come

Untuk album baru BTS “Proof” ini, terdapat tiga buah CD untuk mengompilasi sejarah sembilan tahun debut BTS. 

Halaman:

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah