7 Ide Jualan Modal Kecil: Usaha Makanan Ini Laris Manis di Desa, Bisa Raup Banyak Untung!

13 Maret 2023, 13:13 WIB
Contoh ide jualan yang bisa dicoba /YouTube Bisnis Bagus

BERITASUKOHARJO.com – Siapa bilang jika memiliki modal kecil tidak bisa buka usaha? Kali ini ada ide jualan modal kecil yang laris manis dan bisa beri untung yang menjanjikan.

Saat banyak ide jualan modal kecil yang bisa dicoba. Asal mau berinovasi dan kreatif, bukan hal yang mustahil usaha bisa laris manis dan meraup banyak untung.

Jenis ide jualan modal kecil yang beri untung yaitu usaha makanan. Usaha ini biasanya sangat laris manis di desa, terutama jika makanan tersebut unik dan banyak peminatnya. Lalu, apa saja makanan yang cocok dijadikan jualan?

Baca Juga: Ide Jualan Kuliner Khas Jawa Timur, Soto Lamongan Lengkap dengan Koya, Rasa Gurih dan Segar Bikin Nagih

Dikutip oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Bisnis Bagus, berikut beberapa ide jualan modal kecil dalam bentuk makanan yang banyak diburu:

1. Bakso dan Mie Ayam

Siapa yang tidak suka dengan bakso dan mie ayam? Kedua makanan ini merupakan makanan favorit masyarakat Indonesia, termasuk masyarakat desa. Kamu bisa membuka usaha makanan ini dengan modal kecil, lho!

Caranya, kamu tinggal menyediakan tempat duduk di area sekitar rumah, lalu berjualan bakso di sana. Agar pengunjungnya ramai, kamu harus memastikan rasanya enak dan harganya murah. Dengan begitu, pelanggan pasti akan mampir untuk jajan bakso dan mie ayam di tempatmu.

Baca Juga: Jangan Terlewat! Mudik Gratis Kemenhub Dibuka 13 Maret 2023! Simak Lokasi Keberangkatan Bus dan Arus Baliknya

2. Gorengan

Selain bakso dan mie ayam, ide jualan modal kecil lainnya yaitu gorengan. Makanan ini juga termasuk makanan favorit segala umat. Mulai dari anak-anak hingga orang dewasa pasti pernah makan gorengan.

Karena itu, makanan ini bisa jadi ide jualan yang laris manis dan memberikan banyak keuntungan untukmu.

3. Kue Basah

Kue basah sangat identik dengan jajanan pasar. Karena itu, makanan ini juga bisa jadi ide jualan modal kecil yang laris manis dan menjanjikan.

Cara membuatnya pun cukup mudah sehingga kamu bisa membuatnya sendiri. Kamu bisa menjualnya dengan harga yang murah. Jika akan menjualnya di desa, pastikan memasang harga sewajarnya dan jangan disamakan dengan harga di kota.

Baca Juga: Keajaiban Shalawat, Sang Cucu Seminggu Sakit Tak Kunjung Sembuh, Berkah Membacanya Bisa Sehat dalam Semalam

4. Pecel Lele

Hampir setiap daerah pasti ada yang berjualan pecel lele. Makanan ini termasuk ide jualan modal kecil yang cukup menjanjikan, baik dikelola di desa ataupun di kota. Agar lebih mudah, kamu bisa bermitra dengan penjual ikan lele di desa.

5. Nasi Goreng

Nasi goreng juga tidak kalah menjanjikan untuk dijadikan ide usaha makanan yang menjanjikan. Penjual nasi goreng, biasanya akan buka menjelang sore hari hingga malam hari. Bahan-bahan pembuatan nasi goreng pun cukup mudah sehingga kamu bisa memulainya dengan modal kecil.

Baca Juga: Praktis! 3 Resep Es Buah Segar dalam 3 Menit, Cocok Banget untuk Ide Jualan Takjil, Untungnya Pasti Menggunung

6. Bubur Ayam

Umumnya, setiap pagi hari orang-orang akan mencari menu bubur ayam untuk sarapan. Begitupun di daerah pedesaan, bubur ayam banyak dicari oleh masyarakat untuk menemani sarapan pagi mereka. karenanya, ide jualan modal kecil ini memiliki potensi yang cukup baik.

7. Soto

Bukan hanya bubur, soto juga termasuk usaha makanan yang cukup laris manis, baik itu di desa ataupun di kota. Biasanya, soto akan disajikan dengan nasi dan bisa dijadikan sebagai pengganti bubur saat waktu sarapan. Kamu bisa membuka ide jualan modal kecil ini di area rumah atau di pinggir jalan.***

Editor: Nurul Ripna Astuti

Tags

Terkini

Terpopuler