WISATA SAMBIL BELAJAR! 4 Rekomendasi Museum Sejarah di Solo, Nomor 3 Jadi Langganan Artis

- 25 Mei 2023, 08:32 WIB
Museum sejarah di Solo untuk wisata dan belajar
Museum sejarah di Solo untuk wisata dan belajar /Instagram @sefiiin

3. Museum Lokananta Solo

Museum Lokananta Solo
Museum Lokananta Solo Instagram @sefiiin

Tahukah kamu jika mendiang penyanyi berbakat, Glenn Fredly pernah merekam ulang 11 lagu hitsnya di studio yang merupakan bagian dari museum ini?

Dirilis dengan judul Glenn Fredly & The Bakuucakar Live at Lokananta, album berisi live music ini direkam tahun 2012 lalu.

Memang museum ini tidak asing lagi bagi pencinta musik karena banyak artis terutama pekerja di bidang seni  musik yang merekam karya emasnya di museum ini.

Selain Glenn Fredly, Didi Kempot, Waldjinah, Gesang, Sam Saimun, Bubi Chen, dan Jack Lesmana pernah memanfaatkan lokasi studio musik Lokananta untuk berkarya.

Di museum ini, Anda bisa mengikuti jejak sejarah industri musik Indonesia termasuk mengamati banyak karya lagu daerah hingga lagu pop termasuk keroncong.

Anda bisa juga mengamati perubahan media publikasi musik mulai dari saat hitsnya bentuk piringan hitam hingga digital seperti sekarang.

4. Museum Batik Danar Hadi

Museum Batik Danar Hadi
Museum Batik Danar Hadi Instagram @museumdanarhadi

Bertandang ke Solo tanpa melihat proses penciptaan kain batik rasanya akan sangat kurang. Museum satu ini bisa jadi pilihan yang tepat jika Anda tertarik mempelajarinya.

Terkenal dengan desain, jahitan, dan kualitasnya yang berbeda dari rumah produksi batik lainnya, PT. Batik Danar Hadi pada tahun 2008 membangun sebuah museum yang diberi nama Museum Batik Danar Hadi.

Halaman:

Editor: Francisca Adita Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x