Cara Mendaftar MyPertamina untuk Membeli Pertalite dan Solar, Ikuti Langkah Mudahnya Berikut Ini

- 28 Juni 2022, 14:56 WIB
Berikut cara mendaftar MyPertamina untuk bisa membeli BBM subsidi pertalite dan solar
Berikut cara mendaftar MyPertamina untuk bisa membeli BBM subsidi pertalite dan solar /Instagram @mypertamina

BERITASUKOHARJO.com - PT Pertamina (Persero) mengumumkan pada masyarakat bahwa dalam waktu dekat pembelian pertalite dan solar harus melalui aplikasi MyPertamina.

Cara mendaftar MyPertamina guna membeli BBM subsidi yaitu pertalite dan solar sebenarnya cukup mudah. Langkah-langkahnya serupa dengan kita biasa mendaftar aplikasi lain.

Sebelum tahu cara mendaftar MyPertamina, masyarakat harus tahu bahwa pembatasan penjualan BBM subsidi ini memiliki tujuan agar distribusi pertalite dan solar mencapai masyarakat yang tepat.

Simak berikut cara mendaftar MyPertamina untuk membeli pertalite dan solar, ikuti langkah-langkah mudahnya di bawah ini.

Baca Juga: Jadwal Malaysia Open 2022, Ada Ahsan-Hendra, Perjuangan 16 Wakil Indonesia Dimulai

Buka Google Play untuk pengguna ponsel Android atau App Store untuk pengguna ponsel iPhone.

Tuliskan MyPertamina dalam kolom pencarian, lalu klik unduh aplikasi tersebut.

Apabila sudah terunduh, buka aplikasi MyPertamina dan klik langkah “Lanjutkan” hingga sampai pada langkah klik “Mulai”.

Isi kolom pendaftaran MyPertamina di awal dengan cara klik “Daftar”, tuliskan nama lengkap, nomor telepon, tanggal lahir, dan PIN yang berisi enam digit angka.

Halaman:

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah