Geger, Warga Sukoharjo Temukan Jasad Bayi Laki-Laki Didalam Kardus Bekas Air Mineral

- 29 November 2021, 22:34 WIB
Anggota Reskrim Polres Sukoharjo melakukan olah TKP penemuan jasad bayi laki-laki didalam kardus bekas air mineral di Desa Pondok, Nguter, Sukoharjo
Anggota Reskrim Polres Sukoharjo melakukan olah TKP penemuan jasad bayi laki-laki didalam kardus bekas air mineral di Desa Pondok, Nguter, Sukoharjo /Polsek Nguter/ Polres Sukoharjo

SUKOHARJOUPDATE– Pemukiman warga RT 02/ RW 03 Desa Pondok, Kecamatan Nguter, Kabupaten Sukoharjo mendadak digegerkan temuan jasad bayi laki-laki didalam kardus bekas air mineral.

Saat ditemukan warga, kardus berisi jasad bayi tersebut diletakkan di semak -semak pohon pisang di salah satu kebun milik warga setempat.

Kapolres Sukoharjo AKBP Wahyu Nugroho Setyawan, langsung datang ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) setelah mendapat laporan anggota yang berada dilapangan.

Baca Juga: Pemkab Sukoharjo Salurkan BLT Buruh Tani Tembakau dan Pabrik Rokok, Besarannya Rp900 Ribu untuk Tiga Bulan

"Jasad bayi laki-laki ditemukan warga saat mencari tempat untuk menyimpan buah mangga,” kata Kapolres Sukoharjo di TKP, Senin 29 November 2021.

Semula warga yang sedang mencari tempat untuk menaruh buah mangga, penasaran melihat kardus bekas air mineral tergeletak di bawah pohon pisang di kerubuti lalat.

Penasaran, kardus yang dikerubuti lalat itu kemudian dibuka, dan setelah melihat isi kardus, ternyata adalah sesosok jasad bayi.

Baca Juga: Temui Kapolres Sukoharjo, Komunitas Pecinta Hewan Apresiasi Penyelamatan 53 Ekor Anjing dari Ancaman Konsumsi

Atas temuan itu Kapolres menyampaikan akan melakukan penyelidikan untuk mencari pelaku yang tega membuang jasad bayi tersebut.

Halaman:

Editor: Nanang Sapto Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah