Tanah Longsor di Kota Gunungsitoli Sumut, Satu Meninggal Dua Luka Berat

- 19 Desember 2021, 13:35 WIB
Tanah longsor dan banjir terjadi di Gunungsitoli Sumut
Tanah longsor dan banjir terjadi di Gunungsitoli Sumut /BNPB/

SUKOHARJOUPDATE - Bencana tanah longsor yang terjadi di Gunungsitoli, Sumatera Utara menyebabkan satu orang tewas takibat tempat tinggalnya tertimbun, Sabtu 18 Desember 2021.

Berdasarkan rilis yang diterima sukoharjoupdate.com (Jaringan Pikiran-Rakyat Media Network) dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), selain longsor, banjir juga terjadi di kawasan tersebut.

Dua persitiwa terjadi setelah dilanda hujan sedang hingga lebat sejak Kamis 16 Desember 2021.

Baca Juga: Cerita Pilu, Janda Muda Asal Solo Tiga Hari Disekap Dihotel, Dipaksa Layani Nafsu Bejat Tiap Hari

Kejadian banjir melanda 7 desa di 3 kecamatan yaitu Desa Boyo, Desa Mudik, dan Desa Pasa Gunungsitoli di Kecamatan Gunungsitoli, Desa Afia, Desa Sowu, dan Desa Hilimbowo Olora di Kecamatan Gunungsitoli Utara, dan Desa Bakaru di Kecamatan Gunungsitoli Idanoi.

Tinggi muka air (TMA) saat kejadian berkisar antara 100 sampai 200 sentimeter.

Sementara longsor berdampak pada 3 wilayah yaitu Kecamatan Gunungsitoli, Kecamatan Gunungsitoli Barat, dan Kecamatan Gunungsitoli Alooa.

Baca Juga: Lirik Lagu dan Chord Gitar Seberkas Sinar Nike Ardilla: Arti Kehidupan

"Selain menyebabkan 1 orang meninggal dunia, longsor mengakibatkan 2 orang lainnya mengalami luka berat," papa Plt. Kepala Pusat Data Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari, Ph.D, Minggu 19 Desember 2021.

Halaman:

Editor: Dita Arnanta

Sumber: BNPB


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x