Fokus Layani Masyarakat Kurang Mampu, LBH Wening Sukoharjo Jalani Reakreditasi OBH

- 25 September 2021, 19:14 WIB
LBH Wening Sukoharjo sedang menjalani reakreditasi oleh Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah
LBH Wening Sukoharjo sedang menjalani reakreditasi oleh Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah /Sukoharjo Update/ Nanang Sapto Nugroho

SUKOHARJOUPDATE- Berkomitmen mewujudkan terpenuhinya hak masyarakat terhadap akses keadilan, Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Wening di Jalan Wening, Puri Permata II, Kelurahan Parangjoro, Kecamatan Grogol, Kabupaten sukoharjo, Jawa Tengah, menjalani reakreditasi.

Reakreditasi bagi Organisasi Bantuan Hukum (OBH) untuk kembali menjadi Pemberi Bantuan Hukum (PBH) ini berupa pengecekan lapangan setiap tiga tahun sekali, oleh Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah.

Ketua LBH Wening Sumarsoni mengatakan, reakreditasi diperlukan LBH Wening agar dapat terus melayani memberi bantuan hukum bagi masyarakat miskin yang sedang berhadapan dengan hukum.

Baca Juga: Sasar Warga Desa, Polres Sukoharjo Gandeng BPN Luncurkan Gerai Vaksinasi untuk Lansi

"Ini reakreditasi, atau perpanjangan sebagai OBH untuk masa berlaku periode 2021 - 2024," kata Sumarsoni usai mendampingi Tim Reakreditasi dari Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah, Sabtu 25 September 2021.

Jalannya survey lapangan oleh tim reakreditasi mengacu pada Petunjuk Pelaksanaan tentang Tata Cara Verifikasi, Akreditasi, dan Perpanjangan Sertifikasi Bagi Calon Pemberi Bantuan Hukum Nomor : PHN-HN.04.03-14.

"Tadi itu pengecekan fisik berkas dan kelengkapan berkas. kemudian juga memeriksa tata letak ruang kantor apakah sudah seperti yang disyaratkan oleh Kanwil Kemenkumham Jawa Tengah," ungkapnya.

Baca Juga: Digelandang KPK lantaran Diduga Maling Duit Rakyat, Segini Harta Kekayaan Azis Syamsuddin

Sumarsoni mengungkap beberapa tantangan yang dihadapi sebagai OBH jika sudah dinyatakan lolos terakreditasi, yakni harus mampu menunjukkan pengabdian dalam bidang pelayanan hukum bagi masyarakat kurang mampu.

Halaman:

Editor: Nanang Sapto Nugroho


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah