Andalkan Pemain Lokal, Persika Karanganyar Siap Menggebrak di Liga 3 2021

- 5 Agustus 2021, 14:32 WIB
Persika Karanganyar
Persika Karanganyar /Bramantyo/

SUKOHARJOUPDATE – Andalkan pemain lokal Persika Karanganyar menyatakan kesiapannya menggebrak Liga 3 Zona Jawa Tengah yang bakal dihelat 2 Oktober 2021.

Ketua Askab PSSI Karanganyar Prihanto mengatakan meskipun tim berjuluk Singo Lawu, Persika, telah 'mati suri' selama tujuh tahun, namun pihaknya tak akan gentar menghadapi 24 klub sepak bola se Jawa Tengah itu.

"Kesempatan ini tak akan kami sia-siakan. Terakhir kami ikut Liga 3 itu tujuh tahun silam," papar Prihanto saat ditemui sukoharjo.pikiran-rakyat.com di Karanganyar, Kamis 5 Agustus 2021.

Baca Juga: Luhut dan Menkes Kunjungi Tempat Isoter Asrama Haji Donohudan

Menurut Prihanto, keputusan tidak merekut pemain dari luar Karanganyar diambil, bukan dikarenakan faktor pendanaan. Namun dirinya melihat potensi pemain lokal Karanganyar sendiri sudah cukup.

Selain itu, dengan melibatkan pemain lokal, Prihanto ingin ada hubungan emosional dan rasa memiliki yang cukup tinggi.

Sehingga, dalam laga di Liga 3 itu, seluruh pemain akan bermain sungguh-sungguh untuk membawa Persika menjuarai Liga 3 dan maju ke babak berikutnya.

"Target kami menjuarai Liga 3 zona Jawa Tengah. Sehingga Persika bisa melaju ke babak selanjutnya," jelasnya

Baca Juga: Peduli Dampak Corona, Yayasan Gema Salam Solo Beri Bantuan Eks Napiter

Halaman:

Editor: Bramantyo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x