Banyak Wanita Korea Selatan Bekukan Sel Telur, Ternyata Ini Alasannya  

- 13 Mei 2022, 12:43 WIB
Ilustrasi sel telur.
Ilustrasi sel telur. /PIXABAY/Colin Behrens

 

BERITASUKOHARJO.com - Membekukan sel telur dengan alasan tertentu tak dimungkiri cukup banyak diminati wanita, termasuk wanita di Korea Selatan.

Belum lama ini, dilaporkan bahwasanya banyak wanita Korea Selatan yang memilih untuk membekukan sel telur mereka.

Lantas, apa alasannya? Jawabannya, yaitu banyak wanita Korea Selatan yang melakukannya agar dapat menunda memiliki anak atau keturunan.

Baca Juga: Ingin Panjang Umur? Jangan Makan Banyak, Makan Sedikit Lebih Menyehatkan dan Membahagiakan

Rupanya alasan tersebut terkait dengan tingginya biaya perumahan dan pendidikan di negara Korea Selatan.

Adapun hal itu diungkapkan oleh Lim Eun-young, seorang pegawai negeri wanita berusia 34 tahun.

Lim Eun-young mengatakan bahwa dirinya belum siap untuk memulai sebuah keluarga lantaran persoalan biaya.

Apalagi ia mengaku baru berkencan selama beberapa bulan dengan sang pacar sehingga merasa tak perlu terburu-buru.

Halaman:

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah