Rahasia Diet Berhasil Dengan Intermittent Fasting yang Efektif

14 Februari 2023, 15:15 WIB
Ilustrasi - ini rahasia diet pakai teknik intermittent fasting yang efektif dan berhasil /Freepik/onlyyouq

BERITASUKOHARJO.com – Hampir semua perempuan ingin memiliki berat badan yang ideal. Banyak cara yang dilakukan agar mendapatkan berat badan yang ideal, salah satunya adalah diet.

Teknik intermittent fasting atau disebut juga dengan diet puasa merupakan metode diet yang dilakukan dengan cara mengatur waktu mengonsumsi makanan selama kurun waktu tertentu.

Metode diet ini dianggap cukup efektif oleh kebanyakan orang untuk menurunkan berat badan. Dengan metode ini, kamu tidak perlu mengurangi konsumsi makanan, tapi kamu perlu mengatur jadwal makan saja.

Cara diet ini memanfaatkan pola berpuasa. Kapan waktu kamu makan dan kapan waktu untuk kamu berpuasa, atau yang disebut eating window dan fasting window.

Baca Juga: Ide Jualan Cemilan ini Paling Laris, Bisa untuk Menu Diet atau Ide Bekal Sekolah Anak, Buatnya Mudah dan Cepat

Hal yang mendasar dari intermittent fasting adalah scheduling atau penjadwalan waktu makan. Intermittent fasting memiliki beberapa metode dengan pola waktu makan dan puasa yang berbeda.

Kamu bisa mengatur waktu sesuai dengan kebutuhanmu. Tidak ada batasan makanan yang kamu makan, kamu dapat konsumsi makanan yang kamu suka selama masih berada di jadwal makan atau eating window.

Namun yang terpenting, kamu tetap diharuskan mengonsumsi makanan dengan nutrisi yang cukup seperti karbohidrat, protein, lemak, vitamin serta mineral.

Baca Juga: Jual Eceran atau Snack Box Sama-Sama Untung Banyak! Cemilan Mengenyangkan Olahan Kulit Pangsit dan Bahan Ini

Selain itu, dalam masa berpuasa atau fasting window kamu tetap diperbolehkan mengonsumsi air mineral. Ini bertujuan agar tubuh tetap terhidrasi dan membantu metabolisme tubuh tetap berjalan dengan baik.

BeritaSukoharjo.com mengutip pemaparan dari kanal YouTube SKWAD Fitness, berikut beberapa metode intermittent fasting.

1. Metode 16/8

Maksud dari metode ini adalah 16 jam waktu kamu berpuasa atau fasting window dan 8 jam waktu makan atau eating window.

Kamu bebas memilih kapan kamu ingin berpuasa dan kapan kamu ingin makan, yang terpenting jumlahnya sesuai yaitu 16 jam untuk berpuasa dan 8 jam untuk makan.

Baca Juga: Resep Cilok Bumbu Kacang Super Enak dan Empuk, Cocok Jadi Ide Jualan di Kantin Sekolah, Dijamin Laris Terus

2. Metode 5:2

Pada metode ini, kamu dapat mengurangi jumlah makanan kamu sebanyak 25 persen dari jumlah yang biasa kamu makan.

Namun, metode ini tidak perlu dilakukan setiap hari, kamu cukup melakukan sebanyak dua hari dalam seminggu. Kemudian sisa lima hari dalam seminggu, kamu dapat makan seperti biasanya.

3. Metode Eat-Stop-Eat

Metode ini biasanya cukup sulit dilakukan oleh beberapa orang, karena metode ini mengharuskan seseorang untuk berpuasa selama 24 jam dan dilakukan beberapa kali dalam seminggu.

Contohnya, kamu mulai berpuasa pukul 7 malam di hari Selasa, maka kamu bisa makan malam di jam 7 malam di hari Rabu.

Baca Juga: 5 Sayuran Sehat yang Sangat Cocok Dikonsumsi saat Diet, Kalian Wajib Tahu Ini

Namun metode ini bisa dimulai secara perlahan hingga mendapatkan waktu maksimal yaitu 24 jam.

Intermittent fasting lebih mengutamakan jadwal makan daripada jenis makanan yang dimakan. Meskipun diharuskan untuk berpuasa, tapi kamu tetap dapat diperbolehkan minum.

Diet ini juga lebih mengutamakan pembatasan waktu makan, sehingga berpengaruh pada kebiasaan makan seseorang. Jadwal makan pada diet ini lebih sedikit, sehingga asupan kalori yang masuk ke tubuh juga sedikit.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Tags

Terkini

Terpopuler