Resep Puding Black Forest Enak, Makanan Penutup yang Wajib Kamu Coba

10 Juli 2022, 23:49 WIB
Resep puding black forest enak makanan penutup wajib coba /YouTube Dapur Zhira 161

BERITASUKOHARJO.com - Ketika selesai makan yang berat-berat, tentunya kita akan mencari makanan penutup, kan? Pastinya!

Adapun makanan penutup yang wajib kamu coba adalah puding black forest yang pastinya rasanya sangat enak.

Untuk resep puding black forest ini bisa kamu coba di rumah sebagai makanan penutup atau menjadi teman saat kamu santai di rumah.

Simak resep puding black forest ini yang sudah dirangkum oleh BeritaSukoharjo.com dari kanal YouTube Dapur Zhira 161 berikut.

Baca Juga: Lirik dan Terjemahan Lagu WHUT - Aisha Retno, Tentang Cinta yang Tak Bisa Lepas

Bahan adonan pirex:

2 bungkus agar-agar tanpa rasa
1400 ml air
300 gr gula pasir
2 butir telur
25 gr coklat bubuk
1/2 kaleng susu coklat

Bahan toping:

100 gr whipped cream
Coklat batang (sesuai selera)
1/2 kaleng susu kental (sesuai selera)
100 ml air es

Baca Juga: Resep Bumbu Kuah Bakso Malang, Rahasia di Balik Rasanya yang Gurih dan Segar, Simak di Sini!

Cara pembuatan:

Pertama, siapkan semua bahan-bahannya.

Lalu, siapkan panci. Masukkan agar-agar bubuk, gula pasir, air, dan juga coklat bubuk. Aduk-aduk hingga semuanya tercampur merata, ya.

Setelah tercampur merata, sisihkan terlebih dahulu.

Kemudian, pecahkan telur, lalu, kocok lepas. Sisihkan lagi.

Setelah itu, nyalakan kompor. Panaskan panci yang berisi adonan puding tadi. Aduk-aduk terus, ya agar tidak menggumpal.

Setelah adonan pudingnya mendidih, masukkan kocokan telur tadi sembari terus diaduk agar.

Ketika adonan puding mulai tercampur merata dengan kocokan telur tadi, masukkan susu kental manis coklat ke dalamnya. Aduk-aduk terus, ya.

Setelah puding mulai mengental, angkat dan dinginkan sebentar. Lalu, tuang ke dalam piring pirex. Sisihkan.

Selanjutnya adalah membuat topingnya lagi. Siapkan wadah. Masukkan whipped cream dan air es. Mixer dengan kecepatan tinggi agar whipped cream mengembang.

Setelah itu, masukkan susu kental manis putih, mixer lagi hingga benar-benar tercampur dan kaku.

Setelah whipped cream mulai kaku, tuang atau letakkan di atas puding yang sudah didinginkan tadi.

Rapikan whipped cream dengan sendok agar lebih rata dan rapi. Setelah itu, taburi dengan coklat batang yang diserut. Alangkah baiknya coklat batang diserut saja agar lebih cantik.

Sebelum dihidangkan, sebaiknya dimasukkan ke dalam kulkas terlebih dahulu agar lebih segar saat disajikan.

Nah, setelah puding black forest dingin, tata di piring saji dan siap dinikmati bersama anggota keluarga di rumah.

Rasanya sangat enak, manisnya pas, lebih fresh karena sudah dimasukkan ke dalam kulkas.

Makanan penutup puding black forest ini juga cocok kamu jadikan ide jualan, karena menggunakan bahan yang irit di kantong.

Jadi, tunggu apa lagi? Langsung cobain resepnya. Selamat mencoba.***

Editor: Risqi Nurtyas Sri Wikanti

Sumber: YouTube Dapur Zhira 161

Tags

Terkini

Terpopuler