5 Kesalahan yang Biasa Terjadi di Usia 20an

21 Mei 2022, 03:41 WIB
5 kesalahan finansial yang sering terjadi pada usia 20an /Pixabay.com/Tumisu/

BERITASUKOHARJO.com – Apakah kamu saat ini berada pada awal usia 20 tahun? Atau sudah memasuki usia 20an? Bagi seseorang yang berada pada masa ini. Pasti sedang merasa masa ini merupakan masa krusial dalam hidup, apalagi mengenai finansial.

Di masa ini, kamu akan mencari seperti apa jati diri. Jika kamu terlena dengan kehidupan masa muda, dan tidak memikirkan dengan matang, tentu penyesalan yang akan ditemukan.

Sebaliknya, jika kamu fokus dan terus berproses mengembangkan jati diri, hal yang akan kamu terima nantinya adalah sesuatu yang besar, yang mampu memberikan pengaruh baik bagi kehidupan kelak.

Baca Juga: Ini Cara Turunkan Berat Badan dengan Cepat dan Tanpa Gagal

Namun, perlu kamu ingat, di masa ini juga banyak hal yang harus kamu putuskan. Maka dari itu, kamu harus memikirkan matang-matang langkah apa yang harus kami pilih.

Jangan sampai langkah salah yang kamu pilih, langkah dasar yang harus kamu tentukan saat usia 20an adalah mengenai finansial. Di usia ini biasanya kamu sudah fokus mencari kerja, sudah lulus sekolah bahkan tidak sedikit yang sudah berencana menikah.

Nah, berikut ini tips yang BeritaSukoharjo.com kutip dari kanal YouTube Samuel & Claudya.

Baca Juga: Skandal Bulliying Kim Garam LE SSERAFIM Masih Berlanjut, Begini Klarifikasi HYBE Labels

Terdapat 5 hal yang sebaiknya kamu hindari ketika memasuki usia 20an agar terciptanya bebas finansial dan kehidupan bahagia sesuai harapanmu. Mari disimak!

1. Mementingkan Lifestyle Ketimbang Menabung

Hal ini sering terjadi pada fresh graduate yang baru mendapatkan gaji. Mereka kerap kali menilai dengan memiliki uang sendiri maka bisa bebas dan sering makan di luar, ganti gadget, dan jalan-jalan.

Hal seperti haruslah dihindari, karena uang yang dimiliki saat ini diperlukan untuk masa yang akan datang juga. Itulah fungsinya menabung sejak dini.

Baca Juga: Persis Solo 0-13 Persija, Rekor Kekalahan Terbesar Persis di Musim 1953/1954

2. Berhemat Secara Berlebihan

Terlalu banyak menabung juga bukan merupakan hal baik. Apalagi jika sampai menyebabkan diri merasa bersalah ketika mengeluarkan uang untuk hal tertentu.

Sekiranya hal itu penting dan perlu, silahkan kamu miliki. Jangan sampai ada pikiran, semua gaji yang ada harus masuk ke dalam tabungan. Hemat boleh, berlebihan jangan.

3. Tergesa Masuk ke Instrumen Investasi yang Belum Dipahami

Banyak orang tertarik mengikuti investasi karena melihat orang-orang terdahulunya sukses dengan cepat. Salah satu investasi yang berseliweran saat ini adalah saham.

Namun, perlu kamu ketahui investasi ini diperlukan jam terbang yang tinggi dalam mencapai keuntungan. Jangan mudah tergiur dengan menilai orang lain keren karena berinvestasi saham.

Dan gelap mata sampai menginvestasikan seluruh uang yang kamu miliki. Pastikan kamu memahami benar-benar investasi apa yang kamu pilih.

Baca Juga: Persis Solo 0-13 Persija, Rekor Kekalahan Terbesar Persis di Musim 1953/1954

4. Tidak Mau Belajar Produk Instrumen Investasi yang Baru atau Berbeda

Kesalahan finansial selanjutnya adalah, ketakutan untuk mempelajari hal baru. Apa lagi jika tidak berani mengambil resiko.

Ada kalanya mengambil sebuah resiko dalam kehidupan itu dibutuhkan, dengan mencoba hal baru kamu secara tidak langsung ikut berkembang dengan masa kini.

Dengan keinginan mempelajari hal baru, kamu akan mengetahui hal mana yang memberikan keuntungan atau kerugian, tentunya hal ini juga bisa menghindari kamu terkena jerat tipuan dari orang lain.

Baca Juga: Lirik Lagu Rumpang – Nadin Amizah, Tentang Kehilangan Seseorang

5. Terlalu Cepat Memutuskan Membeli Rumah

Memiliki rumah merupakan idaman setiap orang, di usia 20an rumah menjadi salah satu harapan besar yang ingin dimiliki.

Lagi-lagi jika kamu menginginkan sesuatu, pastikan kamu memiliki uang yang cukup untuk membelinya.

Pada dasarnya uang untuk membeli rumah bukanlah uang yang dapat kamu putarkan seperti investasi lainnya.

Baca Juga: 5 Pasangan di Drama Korea Ini Ternyata Menjalin Pertemanan Erat di Kehidupan Nyata

Pastikan juga lokasi rumah yang ingin dibeli, apakah dekat dengan kantor, apakah bangunanya kokoh dan sebagainya agar tidak menyesal di kemudian hari.***

Editor: Inung R Sulistyo

Sumber: Youtube Samuel & Claudya

Tags

Terkini

Terpopuler