Tanpa Oven, Yuk Bikin Martabak Lipat Super Lembut dan Enak Ini, Bisa Jadi Ide Jualan juga

- 23 Desember 2023, 12:38 WIB
Resep martabak lipat super lembut dan enak
Resep martabak lipat super lembut dan enak /YouTube Dapurnya Hesty

- 1 butir telur
- 100 gr terigu
- 1 sdm gula pasir
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt baking powder
- 1/4 sdt baking soda
- 1/4 sdt vanili bubuk
- 170 ml susu cair
- 1 sdm minyak goreng

Bahan fla:

- 200 ml susu cair
- 2 sdm maizena
- 2 sdm santan instan
- 1/4 sdt garam
- 1/4 sdt vanili bubuk
- pasta pandan secukupnya
- 2 sdm gula pasir

Cara membuat:

1. Siapkan bahan untuk kulit martabaknya, yaitu 1 butir telur dan 1 sendok makan gula pasir, lalu kocok kedua bahan tersebut sampai gula pasirnya larut.

2. Setelah gula pasirnya larut, lanjut masukkan 1/4 sendok teh garam, 1/4 sendok teh baking powder, 1/4 sendok teh baking soda dan 1/4 sendok teh vanili bubuk atau cair.

Kemudian, aduk-aduk kembali bahan adonan kulit martabak tersebut hingga tercampur rata.

3. Setelah tercampur rata, lanjut masukkan 170 ml air dan 100 gr tepung terigu, lalu aduk-aduk kembali hingga tercampur rata.

Halaman:

Editor: Widya Ardikasari

Sumber: YouTube Dapurnya Hesty


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x