BULAT TAPI BUKAN BAKSO, Resep Bola Bola Daging Bikin Penasaran, Ternyata Enak Begini!

- 2 Juli 2023, 15:55 WIB
Resep bola bola daging yang enak
Resep bola bola daging yang enak /YouTube CR COOK

BERITASUKOHARJO.com – Mumpung masih ada daging, coba buat menu baru yang berbeda. Resep bola bola daging akan sangat menggoda. Jangan terkecoh, ini bukan bakso ya.

Nah, resep bola bola daging ini memiliki rasa gurih manis sehingga cocok buat anak-anak sampai usia dewasa. Bakalan lahap makan berkat rasa enak.

Mari simpan resep bola bola daging ini, lumayan untuk referensi menu makan biar bisa gonta-ganti tiap hari.

Berikut BeritaSukoharjo.com rangkum resep bola bola daging yang enak dari Youtube CR COOK. Selamat mencoba!

Baca Juga: Resep Bola-Bola Kentang Goreng, Cemilan Unik Cocok Jadi Ide Jualan Rp1000-an, Empuk Super Enak!

Bahan-Bahan:

250 gr daging sapi, 1 butir telur, ½ sdt garam, ½ sdt kaldu sapi bubuk, ¼ sdt merica bubuk, 4 sdm tepung tapioka / kanji

Bahan Lain:

daun salam, sereh, lengkuas, 1 sdt garam, 1 sdt kaldu sapi bubuk, ½ sdt merica bubuk, 2 sdt gula pasir, 300 ml air, dan kecap manis (ABC+BANGO).

Bumbu Halus:

6 siung bawang merah, 5 siung bawang putih, 4 butir kemiri, sedikit pala, 1 ruas jari jahe, 2 buah cabe merah besar, ½ buah tomat

Tambahan:

20 - 22 butir telur puyuh dan ½ buah bawang bombay iris

Cara Memasak:

1. Siapkan daging sapi yang akan digunakan. Potong sebanyak 250 gram. Giling daging atau haluskan sendiri memakai chopper.

2. Daging yang telah halus taruh di wadah. Lalu, tambahkan bahan kocokan terlur ½ sdt kaldu sapi bubuk, ½ sdt garam, ¼ sdt merica bubuk, dan 4 sdm tepung kanji atau tapioka. Aduk semuanya.

3. Menu bola-bola daging ini memakai telur puyuh sebagai pembentuk. Kalau kamu tidak mau memakainya maka bisa dilewati saja. Rebus telur puyuh sampai matang. Kupas ketika sudah dingin.

Baca Juga: CUMA 3 BAHAN! Resep Cemilan Palmier Cookies Ala Monde, Cocok Jadi Sajian Saat Santai Bersama Teman atau Keluar

4. Selanjutnya masak air di panci sampai mendidih. Nanti akan digunakan memasak adonan daging. Jika mendidih, matikan.

5. Cuci tangan dan olesi dengan minyak secukupnya supaya tidak lengket. Bentuk adonan daging dan dipipihkan. Kemudian taruh telur puyuh. Rapatkan adonan daging sampai terlur tidak terlihat.

6. Setelah itu, tiap membuat langsung masukkan ke air panas. Lakukan sampai selesai. Adonan daging yang setengah matang akan mengambang ke bagian atas.

7. Saatnya membuat bumbu halus. Haluskan 5 siung bawang putih, 6 siung bawang merah, 4 kemiri, pala, 1 ruas jahe, ½ buah tomat, 2 cabai merah, dan sedikit minyak.

Baca Juga: Sajian Murah Tanpa Mahal! Bikin Cemilan Renyah Ini Buat Ide Jualan Jajanan Anak Sekolah, Pasti Nagih

8. Tumis bumbu halus tadi. Tambahkan juga serai, daun salam, dan lengkuas. Tumis memakai api kecil sampai matang.

9. Tuang 300 ml air ke masakan. Bumbui memakai 1 sdt kaldu sapi bubuk, 1 sdt garam, 2 sdt gula, dan ½ sdt merica bubuk. Masak sampai mendidih.

10. Masukkan bola bola daging yang dibuat. Sekalian tambah kecap manis. Tunggu sampai bumbu meresap. Cek rasanya.

11. Ketika sudah matang, matikan api. Pindahkan ke piring. Bola bola daging siap dinikmati.***

Editor: Nurul Ripna Astuti


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah